blank
Max Verstappen/dok

(SUARABARU.ID) – Max Verstappen, pembalap tim Red Bull Racing, harus menunda pesta untuk mengunci gelar juara dunia Formula 1 (F1) 2022.

Verstappen hanya finis pada posisi ketujuh di Grand Prix (GP) Singapura di Sirkuit Bay Arena, 2 Oktober lalu.

Pemenang pertama hingga ketiga ditempati Sergio Perez (Red Bull), Charles Leclerc (Scuderia Ferrari), dan Carlos Sainz Jr (Scuderia Ferrari).

Super Max sangat kecewa dan frustrasi lantaran gagal meraih hasil terbaik.

Pembalap berpaspor Belanda itu hanya mampu menambah enam poin.

Bahkan, Verstappen mengaku tidak senang ketika melakukan wawancara.

Pasalnya, dia benar-benar terpukul dengan pencapaiannya.

Kini, juara dunia F1 2021 bakal mati-matian untuk menyegel titel keduanya pada GP Jepang di Sirkuit Suzuka, 9 Oktober mendatang.

Sebagai pembalap kompetitif, tidak menjadi pemenang adalah sebuah kekecewaan besar.

Saat ini Super Max mengemas 341 poin, atau unggul 104 angka di atas rival terdekatnya, Charles Leclerc.

Posisi berikutnya diisi Sergio Perez, George Russell (Mercedes-AMG Petronas), Carlos Sainz Jr, dan Lewis Hamilton (Mercedes-AMG Petronas).

Untuk klasemen konstruktor, Red Bull berada di atas Ferrari dan Mercedes.

Red Bull unggul sangat jauh atas lawan-lawannya.

Pabrikan asal Austria ini mengoleksi 576 poin, diikuti Ferrari (439), dan Mercedes (373).

Mercedes belum pernah naik podium utama pada musim ini.

Balapan tinggal menyisakan GP Jepang, GP Amerika Serikat (24/10/2022), GP Meksiko (31/10/2022), GP Brasil (14/11/2022), dan GP Abu Dhabi (20/11/2022).

mm