blank
, Pj. Bupati Edy Supriyanta, Dandim 0719/Jepara, dan Sekda Edy Sujatmiko saat menerima Paguyuban Nelayan Jepara (Panel-J) (Foto: Kmf)

JEPARA (SUARABARU.ID) – Pemerintah Kabupaten Jepara kembali akan meminta penambahan akses pembelian BBM jenis solar di SPBU untuk para nelayan.  Penambahan jumlah nelayan pengakses solar di SPBU itu, mengemuka dalam forum pertemuan dengan nelayan yang  tergabung dalam Paguyuban Nelayan Jepara (Panel-J). di ruang Command Center kantor Bupati Jepara, Senin (26/9/2022).

Hadir di antaranya, Pj. Bupati Edy Supriyanta, Dandim 0719/Jepara, dan Sekda Edy Sujatmiko. Sementara perwakilan dari Pertamina, ada Muhammad Faruq Mustadjab yang turut bergabung secara daring. Sedangkan dari Panel-J, hadir Ketua Panel-J,  Haris Susanto, beserta para pengurus serta perwakilan nelayan baik utusan dari wilayah maupun jenis kapal.

Menurut Edy Supriyanta, pemberian akses tersebut terlebih dulu diawali dengan proses pendataan nelayan. Oleh Panel-J, data ini kemudian disampaikan ke Bagian Perekomonian Setda Jepara. Berikutnya akan dikomunikasikan dengan Dinas Perikanan setempat untuk tahap rekomendasi, dan diajukan ke Pertamina buat penunjukan SPBU.

Karena itu ia minta kepada Panel-J untuk melakukan pendataan,  “Itu data paling tidak dua hari harus segera sampai di Dinas Perikanan,” ujar Pj. Bupati Jepara.

Terkait jumlah solar yang nantinya diperoleh, bakal disesuaikan dengan ketentuan. Hanya bagi kapal dengan alat tangkap ramah lingkungan. Sehingga perhitungannya, diperuntukkan pada mesin utama dan mesin bantu. Mesin bantunya adalah 20 persen dari mesin utama.

Menurut dia, penggunaan alat tangkap yang sesuai pun berkaitan dengan penerbitan pas kapal oleh Syahbandar. Hal itu pula berlaku bagi kapal jenis mini purse seine. “Nelayan dengan cantrang diminta agar dialihkan dengan jaring berkantong. Sehingga pasnya bisa diterbitkan oleh Syahbandar,” imbaunya.

Hadepe – kmf