YOGYAKARTA (SUARABARU.ID)-Dukungan keluarga yang menonton langsung di GOR Among Raga, Yogyakarta, membuat pebulutangkis tunggal putra, Alwi Farhan semakin termotivasi. Ini terbukti dengan suksesnya ia mengenggam tiket semifinal turnamen Kapal Api Indonesia International Series 2022.
Alwi mengalahkan wakil Jepang, Keita Makino di babak perempatfinal, Jumat (23/9), dengan skor 21-10, 21-13.
“Alhamdulillah senang banget bisa ke semifinal. Tadi ada keluarga juga ikut nonton jadi tambahan energi buat saya,” ucap Alwi.
“Suporter pun banyak tadi mendukung, saya pun lebih semangat,” tambahnya.
Disinggung mengenai pertandingan, Alwi mengaku dapat mengontrol penuh permainan.
“Hari ini saya lebih mengontrol permainan, bisa terus menerapkan pola yang saya mau,” kata Alwi.
“Sebaliknya lawan kelihatan bermain ragu-ragu,” kata Alwi lagi.
Di babak semifinal yang digelar Sabtu (24/9), Alwi akan berhadapan dengan unggulan pertama, Ikhsan Leonardo Imanuel Rumbay.
“Besok lawan Bang (Ikhsan) Rumbay, saya harus mendorong diri saya untuk tidak mau kalah. Jiwa pantang menyerahnya harus dikeluarkan,” tekad Alwi.
“Dia kan senior saya, mungkin akan ada beban tersendiri. Sementara saya akan mencoba bermain nothing to lose,” pungkasnya.
Dengan hasil ini, tunggal putra Indonesia sudah memastikan meraih gelar setelah terjadi all Indonesian semifinal. Berikut daftarnya.
1. Ikhsan Leonardo Imanuel Rumbay (1) vs Alwi Farhan
2. Panji Ahmad Maulana (3) vs Iqbal Diaz Syahputra.
Muhaimin