blank
Ilustrasi Kucing. Foto; Pixabay

4. Menggoyang-goyangkan ekor – risih

Kita biasa memerhatikan gelagat anjing yang tengah bahagia dengan menggoyang-goyangkan ekor. Tetapi, tidak bagi kucing, menggoyang-goyangkan ekornya bisa jadi indikasi bahwa mereka merasa terganggu, risih, dan geram saat di dekatmu

5. Menggesekkan kepala dan tubuh pada pemiliknya – menyapa

Kucing menggesekkan kepala dan tubuhnya pada orang yang ditemuinya sambil pula mendengkur, bisa diartikan bahwa kucing menerima kehadiranmu sepenuhnya di dekat mereka. Yap, mereka ingin menyapa dan juga ingin menandai daerah teritorinya.

6. Mendorong hingga merusak benda dengan cakarnya – penasaran

Kucing biasa melakukan hal ini untuk melakukan serangkaian eksperimen terhadap benda di sekitar mereka, hal ini adalah insting alami kucing saat berburu mangsa, apabila mereka mendapati objek yang mereka dorong menggunakan cakar menggelinding, mereka akan berjingkrak mengejar benda tersebut.

Kucing juga biasa melakukan hal ini untuk menepis kebosanan, sekedar penasaran, atau tengah mencari perhatianmu.

Baca Juga: Tidak Mau Akui Kehebatan Si Kucing

7. Menggaruk-garukkan permukaan benda – merasakan jenuh

Kucing yang biasa kamu kurung di kandang dalam waktu cukup lama, akan membuat mereka sedemikian jenuh. Usai kamu melepaskan kucing, kemungkinan mereka akan pergi mencari permukaan benda yang ingin digaruk untuk melepaskan semacam hormon endorfin atau hormon kebahagiaan.

8. Menjilat tubuhnya – mandi

Kucing melakukan hal ini untuk membersihkan area tubuh dan merawat kulitnya.

9. Menjilati pemiliknya – kasih sayang

Kucing melakukan hal ini sebagai ungkapan kasih sayang mereka terhadapmu.

10. Membawa hewan mati atau serangga – terima kasih

Kucing melakukan ini sebagai wujud belas kasih mereka selama ini, karena kamu sudah acapkali menyuguhkan makanan dan perhatian kepada mereka. Nah, dengan membawakanmu hewan mati atau serangga kecil, mereka ingin kamu tetap mendapatkan nutrisi dengan baik.

Baca Juga: Empat Tips Berlibur ke Pantai Sendirian Dengan Aman dan Nyaman