blank
Wakil Rektor III USM, Dr Muhammad Junaidi SHI MH berfoto bersama para pemain seusai menerima penghargaan dalam Pekan Olahraga Mahasiswa Provinsi (Pomprov) di Gelora USM, Kamis (8/9/2022). Foto:humas USM

SEMARANG (SUARABARU.ID)– Universitas Semarang meraih 1 medali emas, 1 perak dan 4 perunggu dalam Pekan Olahraga Mahasiswa Cabang Olahraga Bulu Tangkis yang berakhir Kamis (8/9/2022) di Gelora USM Jl Soekarno-Hatta.

Satu medali emas diraih dari pasangan campuran, Ivan Adi Cahyono/Jovika Vandaria Ester Matiho yang di final menang atas Livia Yelazaveta Salim Soegianto/Refael Dominiq (Unika Soegijapranata).

Medali perak USM diraih dari ganda putra, Ferdian Alfajri Bediono/Ivan Adi Cahyono. Di final, mereka ditundukkan pasangan Unisri Solo, Muchammad Choirunnizar Chan/Ricky Nur Afan ZU.

Adapun 4 medali perunggu diraih dari nomor tunggal putra, Muhammad Faqih Anshori, tunggal putri, Inne Rahmatia, ganda putra, Dimas Satria Aji/Hafiz Nur Adila, ganda campuran Ferdian Alfajri Bediono/Aldika Fanisha Gea.

Hasil yang diraih para pemain USM tersebut mendapat apresiasi dari Wakil Rektor III USM, Dr Muhammad Junaidi SHI MH.

”Saya ucapkan selamat kepada para pemain yang telah berhasil meraih juara. Saya berharap, tetap semangat dalam berlatih karena persaingan di Pomnas nanti cukup berat,” ujarnya.

Pemain ganda campuran USM, Ivan Adi Cahyono mengatakan, keberhasilan ini berkat dukungan dari USM.

”Saya atas nama temen-teman berterima kasih kepada Pak Rektor, Pak Wakil Rektor 3, pelatih yang telah memberikan dukungan penuh selama menghadapi Pomprov,” kata Ivan.

Muhaimin