JAKARTA (SUARABARU.ID) – Barcelona meraih tiga poin setelah menang telak 4-1 atas tuan rumah Real Sociedad dalam La Liga, Senin (22/8/2022) dini hari WIB.
Seperti dilansir suara.com, striker anyar Barcelona, Robert Lewandowski tampil menjadi bintang dalam laga itu. Eks ujung tombang Bayern Muenchen itu mencetak brace alias dua gol.
Hebatnya lagi, gol pertama Levy-sapaan akrab Lewandowski, dicetak sangat cepat yakni di menit pertama babak pertama.
Tuan rumah Sociedad sempat menyalakan asa dengan menyamakan kedudukan di menit keenam lewat striker mereka Alexander Isak.
Hingga babak pertama selesai, skor sama kuat 1-1 masih bertahan.
Sayang di babak kedua, Sociedad benar-benar tumbang. Kekuatan mereka serasa habis untuk meladeni anak-anak Bacelona.
Pesta kemenangan Barcelona dimulai saat Ousmane Dembele sukses menggetarkan gawang Sociedad di menit 66.
Selang dua menit kemudian, Lewandowski berhasil mencetak gol keduanya di laga ini.
Terakhir disusul gol dari bintang muda Barcelona sang ‘pewaris’ Messi, siapa lagi kalau bukan Ansu Fati. Pemuda bernomor punggung 10 ini mencetak gol penutup Barcelona di menit 79.
Barcelona pun bisa pulang dengan puas, mereka menutup kemenangan dengan skor 4-1.
Dengan hasil ini, Barcelona naik ke peringkat kelima dengan raihan empat poin. Sementara Sociedad ada di peringkat ke-10 dengan tiga poin hasil dari sekali menang dan sekali kalah.
Susunan pemain:
Real Sociedad (4-1-2-1-2)
Alex Remiro, A Elustondo, I Zubeldia, R Le Normand, A Munoz, M Zubimendi, B Mendez, M Merino, D Silva, Alexsander Isak, T Kubo
Barcelona (3-2-4-1): M ter Stegen, Eric Garcia, A Christiansen, Raul Araujo, Gavi, Frenkie de Jong, A Balde, F Torres, P Gonzalez, Ousmane Dembele, Robert Lewandowski
Muhaimin