blank
Aleix Espargaro/dok

(SUARABARU.ID) – MotoGP 2022 menyisakan delapan balapan terakhir, dan persaingan akan dimulai lagi pada Grand Prix (GP) Austria di Sirkuit Red Bull Ring, 21 Agustus mendatang.

Saat ini pemimpin klasemen sementara ditempati Fabio Quartararo (Monster Energy Yamaha).

Aleix Espargaro (Aprilia Racing) dan Francesco Bagnaia (Lenovo Ducati) menempel ketat Quartararo.

Dalam dua lomba terkini, Bagnaia sukses menjadi yang terdepan.

Pada GP Inggris, 7 Agustus lalu, Quartararo dan Espargaro gagal menembus lima besar.

Ducati bakal memakai segala cara menyalip di puncak klasemen dari delapan balapan tersisa.

Melihat adanya delapan pembalap Ducati di grid, itu membuat Fabio tertekan di setiap balapan.

Aleix juga bersiap untuk bersaing dengan bantuan rekan setimnya yang sedang panas, Maverick Vinales.

‘’Kami siap menempatkan motor di depan, jadi ini akan lebih banyak tekanan kepada pemimpin klasemen,’’ kata Espargaro seperti dikutip dari Motorsport.

Dia malah mewaspadai performa Bagnaia dan Ducati yang telah membuat langkah besar di kejuaraan.

‘’Ducati memiliki banyak motor sehingga mereka bisa kerja sama secara tim,’’ tandas Espargaro.

Kakak kandung Pol Espargaro itu meyakini balapan-balapan selanjutnya bakal semakin ketat.

Aleix bertekad untuk meredam Bagnaia pada lomba di Red Bull Ring.

mm