blank
Lokasi perkemahan di Lapangan Sulursari setelah dilaklukan pembongkaran tenda. Foto: Polsek Gabus

GROBOGAN (SUARABARU.ID) – Perkemahan yang diselenggarakan dalam kaitan peringatan Hari Pramuka terpaksa dihentikan karena lapangan becek akibat hujan deras.

Kegiatan perkemahan yang dihentikan ini terjadi setelah hujan deras diserati angin kencang di Desa Sulursari, Kecamatan Gabus, Grobogan, Sabtu (13/8/2022).

Pasalnya, hujan deras disertai angin ini telah membuat lapangan yang dipergunakan untuk kemah dalam rangka Hari Pramuka 2022 ini terpaksa dihentikan demi keselamatan peserta kemah.

Kapolsek Gabus, AKP Sunarto mengatakan, kegiatan perkemahan tersebut terpaksa dihentikan demi menjaga keselamatan para peserta.

“Di Gabus ada dua lapangan yang dipergunakan sebagai lokasi perkemahan dalam rangka Hari Pramuka. Satu di Lapangan Sulur, satu lagi di Lapangan Tunggulrejo,” papar AKP Sunarto.

Di Lapangan Sulur, pelaksanaan perkemahan dihentikan lantaran kondisi lapangan tersebut masih dalam masa perbaikan. “Lapangan tersebut kondisinya masih berupa tanah urug yang pada saat hujan menjadi becek. Selesai hujan, tenda-tenda langsung dibongkar dan dikemasi,” kata Kapolsek.