blank
Rona muka bahagia menunjukkan ponselnya yang ada foto bersama Gubernur Ganjar Pranowo. Foto: Humas

Nah, di ujung acara, politikus berambut putih itu langsung diserbu kontingen dari berbagai daerah untuk meminta foto bersama. Mereka turun dari tribun untuk mengejar Ganjar yang masih berada di area panggung utama.

Kesempatan Foto Bersama

Ketua Special Olympics Indonesia (Soina) Jawa Barat, Sandi Pertiwi, salah satunya yang rela berdesakan untuk bisa berswafoto bareng Ganjar. Menurutnya, ia beberapa kali bertemu Gubernur Jawa Tengah itu dan tidak pernah melewatkan foto bersama.

“Setiap ada kegiatan Soina, saya berfoto sama Pak Ganjar. Waktu acara selalu ketemu, sekarang ketemu lagi,” ujarnya.

Baginya, Ganjar merupakan pemimpin yang dekat dan peduli kepada rakyat. Untuk acara Soina, terutama, Ganjar tidak memberi jarak terhadap anak-anak, bahkan selalu merangkul.

“Di acara Soina selalu baik, kalau difoto mau. Ya kebaikannya, saya melihat baik sama mayasrakat peduli banget saya simpati sama Pak Ganjar. Dan, pada anak tidak memberi jarak selalu merangkul,” lanjutnya.

Cerita serupa juga disampaikan Ade Rian Lexi Permadi, salah seorang atlet futsal asa Sumatra Selatan. Ia bahkan mengejar Ganjar sampai di pintu mobil saat hendak meninggalkan lokasi acara, hanya ingin berfoto bersama.