blank
Kepala Sekolah (Kasek) SMK Negeri 1 Jatiroto, Wonogiri, Suhari (kedua dari kanan), menyerahkan tropi gelar juara utama dan uang pembinaan kepada yang mewakili SMK Negeri 3 Tangerang.(Dok.SMK Negeri 1 Jatiroto)

WONOGIRI (SUARABARU.ID) – SMK Negeri 3 Tangerang Provinsi Banten, meraih gelar Juara Utama I dalam Lomba Ketrampilan Baris Berbaris (LKBB) Se Pulau Jawa ‘Jati Diri #2’ Tahun 2022.

Guru Pembina OSIS SMK Negeri I Jatiroto Wonogiri, Bahrudin, Senin (20/6), mengatakan, gelar Juara Utama II diraih oleh regu SMK Negeri 1 Adiwerna, Kabupaten Tegal, Jateng. Kemudian Juara Utama III, dimenangi oleh regu SMK BM Managemen Tangerang, Banten.

Sebagaimana diberitakan, SMK Negeri I Jatiroto Kabupaten Wonogiri pimpinan Kepala Sekolah (Kasek) Suhari, memprakarsai LKBB se Pulau Jawa ”Jati Diri #2” Tahun 20222.

SMK Negeri 1 Jatiroto Wonogiri, melalui Peleton Passkanja-nya, memiliki banyak pengalaman meraih juara di tingkat regional maupun nasional dari berbagai event LKBB dan Tata Upacara Bendera (TUB) yang digelar di sejumlah kota. Juga berulangkali meraih gelar juara dalam Lomba Patroli Sekolah (PKS).

Peleton Passkanja dipercaya menjadi Paskibra pada setiap upacara bendera peringatan detik-detik HUT Proklamasi Kemerdekaan di Kecamatan Jatiroto. Penampilannya, selalu mencitrakan sebagai yang terbaik di Kabupaten Wonogiri.

Passkanja
 
LKBB ‘Jati Diri #2’ Tahun 2022, diminati oleh 30 regu pelajar SMA dan SMK dari berbagai kota di Pulau Jawa, dibuka oleh Ketua DPRD Wonogiri yang diwakili Rusdiana dari Komisi I. Memperebutkan piala bergilir, piala tetap dan uang pembinaan.

Ada 30 regu yang mendaftar dalam LKBB se Jawa tersebut. Mereka datang dari berbagai kabupaten/kota di Provinsi Jateng, Jabar, DI Yogyakarta dan Jatim.

Terdiri atas SMK Muihammadiyah 1 Sukoharjo, Brigpas Bekasi, SMA Negeri 1 Muntilan Magelang, SMK Negeri 2 Klaten, SMA Negeri 1 Andong Boyolali, SMA Negeri 1 Pagerbarang Tegal, SMK Negeri 3 Tangerang Selatan Banten.

Selanjutnya dari SMK Negeri Karangpucung Cilacap, SMA Negeri 1 Tarik, Sidoharjo, Jatim, KingSman Semarang, SMA Negeri 1 Semarang, SMA Negeri 1 Klaten, SMK Negeri 3 Sukoharjo, SMK Negeri 1 Salatiga, SMK Negeri 1 Sukoharjo, Legends Kobara Sidoharjo, Jatim.

Dari SMK Negeri 1 Adiwerna Tegal, SMA Negeri 1 Karenganom Klaten, SMA Negeri 1 Pagerbarang Tegal. Berikut Regu BM Manajemen Banten, SMK Negeri 1 Bojongsari Purbalingga, SMK Negeri 2 Sukoharjo, SMK Negeri Karangpucung Cilacap, SMA Negeri 1 Tuban, SMK Negeri 2 Salatiga, SMK PNB Shirgantara Jateng, dan SMK Negeri 1 Jetis Mojokerto Jatim.

Bambang Pur