blank
Poster Audisi Solo Vocal Tangkai Seni Dangdut yang digelar menghadapi Peksimida. (foto:humas USM)

SEMARANG (SUARABARU.ID) – Universitas Semarang (USM) akan menggelar Audisi Solo Vocal Tangkai Seni Dangdut pada Rabu (15/6) pukul 09.00-12.00 WIB. Kegiatan akan dilaksanakan di Gedung PKM Lantai 1 USM.

”Tujuan audisi ini memilih mahasiswa yang berbakat di bidang seni khususnya tangkai solo vocal dangdut di USM,” kata Kasubag Kemahasiswaan dan Alumni USM, Sentot Banjuadiji D STP.

Audisi ini untuk memilih penyanyi terbaik yang akan dikirim mengikuti Pekan Seni Mahasiswa Daerah (Peksimida) yang diselenggarakan Badan Pembina Seni Mahasiswa Indonesia (BPSMI) Provinsi Jawa Tengah.

Adapun nomor yang dilombakan di Peksimida 2022 antara lain solo vocal, puisi, dan vocal grup.

Pendaftaran audisi mulai 10 -12 Juni 2022. Audisi ini khusus ditujukan kepada mahasiswa di Universitas Semarang.

”Saya berharap, USM mendapatkan calon mahasiswa yang berbakat dalam menyanyikan lagu dangdut. Hasil audisi ini akan dikirim ke Peksimida 2022,” ucapnya.

Dia menambahkan, mahasiswa yang berhasil juara di Peksimida akan dikirim ke Pekan Seni Mahasiswa Nasional (Peksiminas).

Untuk informasi lebih lanjut dapat menghubungi staf kemahasiswa dan alumni USM, Wahyu Tri Asmoro Jati (081225510001).

Muhaimin