“Langsung kita panggil manajemennya untuk segera dilakukan perbaikan terlebih dulu sebelum bisa dipergunakan lagi,” jelas Iptu Masngud Effendi.
Sementara patroli kedua berada di lokasi Water Boom Ayodya Purwodadi, wahana papan luncur sedang dalam perbaikan dan perawatan tim manajemen.
“Kami lakukan patroli dengan sasaran kolam renang yang ada papan luncurnya dan kami lakukan pengecekkan bersama BPBD untuk mencegah adanya kecelakaan air seperti yang terjadi di kolam renang Kenjeran Park (Kenpark) kemarin,” kata Kanit Turjawali Iptu Masngud Effendi.
Selama Lebaran ini, pihaknya juga meminta agar perahu wisata air tidak beroperasi guna mencegah terjadinya korban jiwa yang pernah terjadi pada 2021 silam di Boyolali.
Tya Wiedya