(SUARABARU.ID) – Laju Islam Makhachev belum terhenti, dan membuat lawan-lawannya bergetar.
Dalam UFC Vegas 49, 27 Februari lalu, petarung asal Dagestan, Rusia itu menang finis pada ronde pertama atas jagoan veteran Bobby Green.
Kemenangan cepat ini menjadi bukti level Makhachev yang jauh lebih baik.
Bantingan dan hujan pukulan ground and pound membuat Green tak berdaya.
Melalui kemenangan itu, anak didik Khabib Nurmagomedov ini meminta laga perebutan titel untuk partai selanjutnya.
‘’Saya hanya mau duel perebutan gelar. Saya sudah lelah dengan semua ini,’’ ujar Makhachev seperti dikutip dari MMA Fighting.
Permintaan itu sepertinya bakal dipenuhi Bos UFC Dana White.
‘’Saya sudah melumat empat lawan dalam 11 bulan saja. Saya siap dan tinggal menunggu jadwal,’’ paparnya.
Petarung 30 tahun ini masih harus menunggu pemenang antara juara bertahan Charles Oliveira dan Justin Gaethje yang digelar Mei mendatang.
Islam, yang sangat kuat dalam gulat, memiliki rekor total 22 kali menang dan sekali kalah.
rr