Wali Kota Semarang, Hendrar Prihadi, didampingi Kepala KPP Pratama Semarang mengajak seluruh warga Kota Semarang untuk segera melaporkan SPT tahunannya. Foto: ist

SEMARANG (SUARABARU.ID) – Wali Kota Semarang, Hendrar Prihadi, mengajak warga Kota Semarangs segera malaporkan SPT Tahunan PPh OP Tahun Pajak 2021. Hal itu disam[paikan Hendi, sapaan akrabnya, usai melaporkan SPT secara e-Filing di ruang kantor Wali Kota Semarang, belum lama ini.

E-Filing adalah suatu cara penyampaian SPT secara elektronik yang dilakukan secara daring dan real time melalui internet pada situs website resmi Direktorat Jenderal Pajak (www.pajak.go.id).

Wali Kota Semarang yang biasa disapa Hendi tersebut mengajak semua warga Kota Semarang untuk segera melaporkan pajaknya. Dengan menggunakan e-Filing, Wajib Pajak dapat menyampaikan SPT Tahunan kapan saja dan di mana saja dengan mudah, cepat, dan aman serta tanpa perlu datang ke kantor pajak.

“Alhamdulilah kami sudah menyampaikan SPT Tahunan PPh OP Tahun 2021 lebih aman dan nyaman karena bisa memakai online,” katanya.

Hendi berharap seluruh warga kota Semarang yang sudah memiliki NPWP, bisa segera melaporkan SPT Tahunan secara rutin dan tepat waktu, terlebih sudah ada aplikasi e-filing bisa melaporkan SPT di mana saja dan kapan saja.

“Mari kita gotong royong, membantu negara kita supaya menjadi lebih maju, Jawa Tengah yang semakin gayeng, dan tentu saja Semarang yang semakin hebat dengan segera melaporkan SPT Tahunan PPh Orang Pribadi sebelum tanggal 31 Maret 2022,” katanya.

Selain mengimbau warga untuk melaporkan SPT, Hendi juga berharap agar warga Semarang yang belum memiliki NPWP agar segera mendaftarkan diri, baik yang berpenghasilan diatas PTKP atau Penghasilan Tidak Kena Pajak agar segera mendaftarkan diri dan mendapatkan NPWP.

Sementara itu, Petrus Martono selaku Kepala KPP Pratama Semarang, Candisari, saat dikonfirmasi, Selasa (15/2/2022), membenarkan bahwa Wali Kota Semarang sudah menyampaikan SPT Tahunannya tersebut.

“Wali kota Semarang sudah menyampaikan SPT, sambutan beliau cukup baik dan juga mengimbau masyarakat agar segera menyampaikan SPT Tahunan  untuk membangun bangsa, selain itu beliau juga ingin mengikuti Program Pengungkapan Sukarela (PPS),” katanya.

Petrus lebih jauh menjelaskan, di masa pandemi covid-19 ini negara membutuhkan banyak dana yang salah satunya dari penerimaan pajak untuk memulihkan kondisi ekonomi nasional, dan penanganan covid-19.

Hery priyono