BALI (SUARABARU.ID)– Tiga pemain muda PSIS (Semarang), Pratama Arhan, Alfeandra Dewangga, dan Eka Febri, menerima panggilan untuk mengikuti pemusatan latihan Timnas U-23, sebagai persiapan menghadapi Piala AFF U-23 di Kamboja, pada pertengahan Februari mendatang.
Berdasarkan surat dari PSSI dengan nomor 406/AGB/52/II-2022 kepada Manajemen PSIS yang ditandatangani Plt Sekjen PSSI, Yunus Nusi, ketiganya bersama 26 pemain Timnas U-23 lainnya, akan mengikuti pemusatan latihan di Bali pada Kamis-Selasa (3-8/2/2022).
Menanggapi hal itu, CEO PSIS, Yoyok Sukawi menyambut baik dan berharap, ketiga pemain ini bisa menunjukkan performa maksimal, selama menjalani pemusatan latihan hingga gelaran Piala AFF U-23. Diharapkan juga, mereka bisa kembali mempersembahkan gelar juara seperti pada 2019 lalu.
BACA JUGA: AKBP Yolanda Evelyn Sebayang, Perempuan Pertama Jabat Kapolres Magelang Kota
”Selamat untuk Arhan, Dewa, Eka. Yang penting tunjukkan kemampuan maksimal kalian, dan semoga bisa membawa Timnas U-23 berprestasi di Piala AFF U-23,” tutur Yoyok dalam keterangannya, Kamis (3/2/2022).
Dia juga menambahkan, pihaknya mendukung penuh pemanggilan ketiga pemainnya itu. ”Untuk Timnas, PSIS sangat mendukung. Apalagi kans juara tahun ini di Piala AFF U-23 cukup besar, sehingga kami atas nama Manajemen PSIS, juga turut mendoakan untuk kesuksesan pemain muda PSIS dan pemain Timnas lainnya,” pungkas Yoyok.
Riyan