KLATEN – Fakultas Kedokteran (FK) Unissula mengadakan promosi kesehatan dan sosialisasi guru bimbingan konseling (BK) tingkat SMA/MAN se Kabupaten Klaten yang dilaksanakan di Gendis Wangi Klaten (18/1). Hadir dalam kesempatan tersebut Dekan FK Dr dr Setyo Trisnadi SpF, Kepala Humas FK Drs Purwito Sugeng MKes, Kaprodi Farmasi Apt Rina Wijayanti MSc, dan tim Promosi Kebidanan Hanifatur Rosyidah SSiT MPH.
Hadir pula Kadiv Humas Unissula Nurkholis SE MM, Pembina Musyawarah Guru Bimbingan Konseling (MGBK) Kabupaten Klaten Sulaiman, alumni Fakultas Kedokteran dr Sri Hartati Handayani SpP MKes yang merupakan dokter spesialis paru RSUD Bagas Waras Klaten, dan Ketua MGBK Dipo Yuwono serta 25 guru BK.
Setyo Trisnadi menyampaikan Kedokteran Unissula saat ini terakreditasi A dan memiliki beberapa program studi diantaranya Sarjana Pendidikan Dokter dengan akreditasi A, Profesi Dokter akreditasi A, Sarjana Farmasi akreditasi B, Profesi Apoteker akreditasi Baik, Sarjana Kebidanan akreditasi B, Profesi Bidan terakreditasi, dan Magister Biomedik akreditasi B.
Ia juga menjelaskan bahwa minat kuliah di FK Unissula saat ini semakin tinggi sedangkan kuotanya yang sangat terbatas. “Alhamdulillah minat kuliah di FK Unissula semakin tinggi dari tahun ke tahun semakin meningkat, hal ini memperlihatkan kualitas Fakultas yang semakin mumpuni dan diakui masyarakat”, ungkapnya.
Lebih lanjut ia menerangkan bahwa saat ini FK Unissula banyak menjalin kerjasama dengan universitas universitas terbaik di luar negeri, juga memiliki kelengkapan infrastruktur seperti rumah sakit pendidikan sendiri.