JEPARA(SUARABARU.ID) – Bupati Jepara melakukan pengecekan Posko terpadu Natal dan Tahun Baru (Nataru) di sejumlah titik kabupaten Jepara (28/12/2021). Pengecekan ini untuk memastikan keamanan Jepara menjelang tahun Baru 2021.
Selain itu, Bupati Jepara Dian Kristiandi juga berharap adanya pengawasan ketat bagi pengendara yang masuk wilayah kabupaten Jepara. “Bagi pengendara yang masuk wilayah Jepara harus dipastikan sehat melalui screaning aplikasi Peduli Lindungi,” ujarnya.
Bupati Jepara melangsungkan pengecekan mulai dari Pos Pelayanan di Shoping Center Jepara (SCJ), Posko di Pantai Kartini Jepara, Posko perbatasan Kecamatan Mayong, dan Kecamatan Welahan. Begitu juga nampak penjagaan oleh sejumlah petugas Polri, TNI, Satpol PP, dan Dinas Kesehatan.
Sementara itu, Ketua DPRD Jepara Haizul Maarif, Kapolres Jepara AKBP Warsono, Dandim 0719/Jepara Letkol Arh Tri Yudi Herlambang, Kepala Kejaksaan Negeri (Kajari) Jepara Ayu Agung ikut dalam rombongan Bupati Jepara.
Selama pengecekan, Bupati Jepara Dian Kristiandi memberikan pembinaan kepada petugas jaga. Bupati juga memberikan bingkisan kepada masing-masing Posko. “Kami memastikan kesiapan para petugas yang berjaga untuk meminimalisir potensi kerawanan menyambut Tahun Baru 2022,” kata Dian.
Dari hasil pemantauan dan peninjauan Bupati Jepara, kondisi setiap titik wilayah Posko masih berjalan aman dan terkendali. Namun demikian, diharapkan mereka tidak lengah dan selalu waspada akan terjadinya segala kemungkinan.
“Tempat-tempat seperti Bank, pasar, dan pusat keramaian harus menjadi perhatian,” ujar Dian. Termasuk Kepolisian, Satpol dan Dishub akan memantau pengendara yang masuk ke Jepara, tambahnya.
Lebih lanjut, AKBP Warsono melaporkan, dari hasil pemantauan kepadatan lalu lintas belum ada yang menonjol, masih normal seperti hari biasa. Namun perlu diantisipasi menjelang tahun baru nanti. Rekayasa lalu lintas juga sudah disiapkan di sejumlah titik.
Hadepe – Alvaros