blank
Ousmane Dembele/dok

(SUARABARU.ID) – Presiden FC Barcelona Joan Laporta berjanji untuk mempertahankan Ousmane Dembele.

Kontrak pemain 24 tahun itu akan berakhir pada 30 Juni 2022.

Jika tak segera meneken kontrak baru, winger asal Prancis ini bisa mencari klub anyar mulai bursa transfer Januari 2022.

Sejak didatangkan dari Borussia Dortmund pada 2017, Dembele gagal bersinar bersama La Blaugrana.

Meski sudah mengemas 30 gol dan 21 asis dari 119 laga, dia lebih banyak berkutat dengan cedera kambuhan dan kadang-kadang tidak disiplin.
Setelah dililit cedera lutut, November lalu Dembele mengalami problem hamstring.
Laporta menyatakan pihaknya belum memberikan perpanjangan kontrak karena masih mengadakan negosiasi dengan agen Osumane.

Di satu sisi, dia berharap penyerang sayap jebolan Rennes itu bertahan di Camp Nou.
‘’Kami memiliki hubungan yang sangat baik dengannya, dan bagi kami dia adalah bagian dari tim,’’ ungkap Laporta kepada TV3, dikutip dari Mundo Deportivo.

Kami ingin dia bertahan, tapi itu adalah situasi yang membutuhkan negosiasi. Agen dia menginginkan yang terbaik untuk sang pemain, terkadang saya mencoba membuat mereka mengerti bahwa yang terbaik bukan hanya soal uang,” sambungnya.

“Saya antusias dengan Dembele. Dalam pandangan saya, dia lebih baik ketimbang Mbappe dan saya sangat ingin dia bertahan,” demikian kata Joan Laporta.