SEMARANG (SUARABARU.ID)– Country Managing Director Grab Indonesia, Neneng Goenadi, menyampaikan, pihaknya terus mengampanyekan menghadirkan kualitas udara yang lebih baik melalui Grab Car Premium.
Awalnya, Grab melakukan kolaborasi dengan perusahaan teknologi ternama di Indonesia, yang bertujuan untuk menghadirkan kualitas udara dalam mobil semakin lebih baik. Unit yang dipasang berupa Air Purifier, pada 2.000 unit kendaraan Grab Car Premium.
Kampanye pemasaran terintegrasi ini mulai diaplikasikan di Indonesia pada Februari 2021 selama dua bulan hingga April 2021 di Jakarta. Dan kini telah hadir di Bali, Yogyakarta, Solo, dan Semarang.
BACA JUGA: Bantuan Ternak Kambing Tetap Diakomodasi dalam Perkada
”Di Semarang. kampanye ini sudah dimulai sejak September 2021, bersamaan dengan program layanan Grab Car Protect Plus,” kata Neneng dalam rilis resminya, Kamis (18/11/2021).
Ditambahkan dia, Grab melakukan pemasangan 250 unit Air Purifier atau pembersih udara kompak bertenaga USB berbentuk minimalis menyerupai gelas, pada unit kendaraan Grab Car Premium di Semarang.
Tidak hanya itu, bersama dengan instalasi unit Air Purifier, Grab juga senantiasa melakukan pengadaan partisi plastik dalam kendaraan, dan desinfeksi rutin kepada lebih banyak lagi unit Grab Car Protect di Semarang.
BACA JUGA: Pariwisata Cilacap Mulai Buka, Wisatawan Harus Taat Protokol Kesehatan
Menurut dia, covid-19 telah membuat pergerakan masyarakat dalam menggunakan transportasi umum maupun jasa kendaraan online, menjadi berubah. Grab pun menyadari, pelanggan lebih fokus pada aspek kebersihan dan higienitas unit kendaraan selama bepergian,” ungkap dia.
”Alasan itulah yang kemudian membawa kami pada kampanye Grab Car Protect bersama pengadaan pembersih udara ini. Air Purifier ini untuk menciptakan ruang lingkup yang lebih aman, bersih, serta nyaman bagi para pelanggan kami khususnya di kawasan Semarang, dalam bepergian,” tukas Neneng.
Riyan