blank
Kegiatan deklarasi dukungan Rekan Kami di Ungu Resto, Tanah Mas, Kota Semarang, Foto: Dok/ist

SEMARANG (SUARABARU.ID) – Musyawarah Cabang (Muscab) pertama Dewan Pimpinan Cabang Ikatan Advokat Indonesia (DPC IKADIN) Kota Semarang Tahun 2021 akan berlangsung di Hotel Siliwangi, Semarang pada Minggu (10/10/2021) mendatang.

Dalam acara tersebut, salah satu agendanya adalah pemilihan ketua baru.

Menyikapi acara tersebut, sejumlah advokat yang bernaung dalam organisasi profesi Ikadin dibawah Ketua Umum DPP, Prof Todung Mulya Lubis mengatakan, dengan mengatasnamakan relawan Advokat Konco Lukman Muhajir (Rekan Kami) Kota Semarang, menyatakan siap mendukung dan mensukseskan acara tersebut.

Mereka juga mengusulkan agar Lukman Muhajir yang kini menjabat Sekretaris DPC Ikadin Kota Semarang bersedia dan siap mencalonkan diri sebagai ketua dalam acara nanti.

Hal itu disampaikan dalam acara deklarasi dukungan Rekan Kami di Ungu Resto, Tanah Mas, Kota Semarang, Jumat (8/10/2021).

Sejumlah advokat Ikadin yang hadir dalam kegiatan itu, ada Chyntya Alena Gaby, Muhammad Nastain, Reza Isyarqolbi, Sasetya Bayu Effendi, Aenul Yaqin, Sumanto, Okky Andaniswari, dan lainnya. Adapun deklarasi dibacakan Joko Susanto dan Lendy Widiyaningrum.

Ketua Umum Pusat Rekan Kami Kota Semarang, Joko Susanto mengatakan, setelah melihat rekam jejak advokat Lukman Muhajir memang sangat tepat menjadi Ketua Ikadin Kota Semarang.

Hal itu karena yang bersangkutan memiliki pengalaman mumpuni setelah berhasil menjadi inisiator Kampung Safety Riding pertama di Indonesia, yang digagas di Keluruhan Pandean Lamper, hingga berhasil mendapatkan Piagam Penghargaan dari MURI (Museum Rekor Dunia Indonesia).

Selain itu disisi organisasi pernah menjabat Ketua Lembaga Pemberdayaan Masyarakat Kelurahan (LPMK) Pandean Lamper, tercatat sebagai anggota Himpunan Kurator dan Pengurus Indonesia (HKPI), pernah menjabat Wakil Ketua Bidang Advokasi, Penataan dan Pemberdayaan UKM, Asosiasi Pedagang Mi Bakso (APMISO) Jawa Tengah, jebolan Lembaga Bantuan Hukum Jateng, pernah menjabat Ketua Pagar Nusa Kota Semarang, sisi pendidikan sudah tercatat sebagai kandidat dalam Program Doktoral Ilmu Hukum di Universitas Islam Sultan Agung Semarang (Unissula).

“Harapan kami semua memilih mas Lukman Muhajir, karena kami percaya beliau mampu memimpin dan membawa Ikadin Kota Semarang lebih baik lagi kedepannya, tentu dari dekretaris menjadi ketua sangat tepat dan ideal,” sebutnya.

Terpisah, Sekretaris Ikadin Kota Semarang, Lukman Muhajir, mengaku senang adanya dukungan dari rekan sejawat advokat pada dirinya.

“Kalau siap tentu harus siap, karena ini untuk organisasi profesi. Jadi kalau organisasi memanggil maka saya akan siap, saya juga berterimakasih atas dukungan dan kepercayaan mas Joko dan kawan-kawan advokat Ikadin yang ada, tapi semua tetap kembali kepada forum Muscab nanti,” kata Lukman.

Ia mengatakan, kalau dipercaya dan dikehendaki untuk memimpin yang paling utama adalah pendampingan hukum secara maksimal bagi anggota yang mengalami/terkena masalah hukum. Dengan demikian organisasi akan selalu hadir ditengah-tengah anggota.

Lukman juga menyebut jika dipercaya akan mensosialisasikan keberadaan organisasi sekaligus penyuluhan hukum secara maksimal di 16 kecamatan yang ada di Kota Semarang, IKADIN go to campus and go to School secara periodic setahun minimal 3 kali, Ngopi Bareng anggota secara rutin minimal dalam setahun sekali, IKADIN go to Visit Kantor media secara rutin setahun 2 kali

“Tentunya termasuk IKADIN silaturahmi ke Kantor Aparat Penegak Hukum maupun lembaga lainnya (Kepolisian, Kejaksaan, Pengadilan, Kemenkum dan HAM, Lapas, Bapas dan lainnya) yang ada di wilayah Hukum Kota Semarang secara rutin dan berkala,” jelasnya.

Ning

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini