MIMIKA (SUARABARU.ID)– Atlet Lompat Jangkit Jawa Tengah, Agung Wahyudi, berhasil mempersembahkan medali perak PON XX/Papua bagi kontingennya, setelah mampu melompat sejauh 15,23 meter, dalam final yang digelar di Mimika Sport Centre Papua, Kamis (6/10/2021).
Sedangkan medali emas diraih pelompat jangkit asal NTB, Sapwaturrahman, yang mampu melompat sejauh 15,48 meter. Sedangkan perunggu di nomor ini digenggam Gorri, pelompat jangkit asal Bangka Bilitung, dengan jauh lompatan 15,13 meter.
Ketua Pengprov PASI Jateng, Rumini, seusai penyerahan medali mengatakan, Agung Wahyudi memang ditarget meraih perak di nomor ini. Karena pesaing Agung Wahyudi, atlet NTB Sapwaturrahman, selain berpengalaman juga merupakan atlet pelatnas.
”Wajar Agung kalah pengalaman bertanding, termasuk kemampuan tekniknya. Namun kami bersyukur, Agung Wahyudi mampu mempersembahkan perak, sebab sudah sesuai dengan target dari PASI Jateng,” kata Rumini, yang menyebutkan Agung baru pertama kalinya ikut PON.
Sigit PR-Riyan