(SUARABARU.ID) – Thiago Moises, petarung kelas ringan Ultimate Fighting Championship (UFC), mengaku bersemangat untuk menghadapi Islam Makhachev pada UFC Vegas 31, Minggu (18/7/2021) WIB.
Saat ini Thiago (26) dalam performa yang menjanjikan. Pada tiga pertarungan terakhir, jagoan berkebangsaan Brasil ini selalu meraih kemenangan.
Kemenangan atas Alexander Hernandez menjadi raihan terakhir Moises. Baginya, melawan Makhachev sungguh di luar dugaan.
‘’Saya tak ingin melewatkan kesempatan ini, dan berharap bisa memetik kemenangan,’’ ungkap Thiago seperti dilansir dari BJPenn.
‘’Saya pikir Makhachev akan menghadapi seseorang yang berada dekat peringkat lima besar. Ternyata saya yang mendapat tawaran itu, dan langsung menerimanya. Saya tahu banyak petarung yang menghindarinya,’’ jelas pria kelahiran Indaiatuba, Sao Paulo itu.
Ketika jagoan lain enggan melawan Makhachev, Thiago malah sangat bersemangat dan senang meneruma tantangan ini.
Moises tahu kekuatan Makhachev telah meruntuhkan mental para petarung UFC. Namun, dia yakin bisa menaklukkan rekan senegara Khabib Nurmagomedov itu.
‘’Saya bakal memanfaatkan kelebihan saya dalam pertarungan di bawah. Saya siap menemukan kemenangan lewat kuncian,’’ tegasnya.
Moises memahami posisinya sebagai kuda hitam. Kendati begitu, dia optimistis pukulannya bakal mengejutkan lawan.
‘’Saya seorang pencengkeram yang ulung, dan saya bertarung sangat baik dengan punggung berada di atas matras,’’ tuturnya.
Thiago menargetkan menang melalui kuncian. Dia mengakui Islam harus diladeni dengan konsentrasi tinggi.
‘’Semua energi saya terfokus padanya,’’ ujar pemilik rekor 15 kali menang dan empat kali kalah ini.
rr