blank
Fernand Alonso/dok

(SUARABARU.ID) – Fernando Alonso, pembalap veteran yang kini membela tim Alpine-Renault, menjagokan Max Verstappen sebagai juara dunia Formula 1 (F1) 2021. Meski demikian, tantangan ke depan masih berat bagi driver Red Bull Racing itu.

‘’Max menjadi favorit juara lantaran dia tampil lebih baik sejauh ini. Namun, situasi nanti bisa berubah cepat, tergantung pada performa tim dan pengembangan mobil,’’ ungkap Alonso seperti dilansir dari Sky Sports.

Setelah delapan seri, Verstappen memimpin klasemen sementara F1 2021 dengan 156 poin, unggul 18 angka di depan juara bertahan Lewis Hamilton. Max uga memenangi tiga dari empat seri terakhir.

Keunggulan dari pengembangan mobil yang dilakukan Red Bull menjadi faktor di balik pencapaian Verstappen musim ini. Tim asal Austria itu kini diunggulkan memutus dominasi Mercedes yang sudah berlangsung tujuh musim terakhir.

Alonso (39), yang pernah menjadi juara dunia dua kali bersama Renault, menyatakan asal tak terpeleset, peluang pembalap 23 tahun itu meraih gelar juara dunia pertamanya terbuka lebar.

‘’Saya pikir musim ini sangat menarik untuk diikuti dari luar. Paling tidak tak seperti tahun-tahun sebelumnya di mana Lewis melawan dirinya sendiri,’’ jelas pria berkebangsaan Spanyol ini.

Verstappen harus tetap waspada dan fokus. Pada F1 2018, Sebastian Vettel yang saat itu membela Ferrari bersaing ketat dengan Hamilton, bahkan memuncaki klasemen selepas 10 seri pertama selesai dari 21 balapan musim itu.

Namun, setelah Vettel gagal finis di seri ke-11 (GP Jerman), situasinya berubah cepat. Hamilton memenangi delapan dari 11 balapan tersisa dan akhirnya menyegel gelar juara dunia.

Seri F1 selanjutanya adalah GP Austria pada Minggu (4/7/2021). Ini bakal menjadi tantangan berat buat Max karena Lewis ingin membalas dendam.

rr

 

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini