KENDAL(SUARABARU.ID)-Grab, aplikasi serba bisa terkemuka di Asia Tenggara, menjalin kolaborasi dengan
Pemerintah Kabupaten Kendal untuk mendukung program pengembangan Kendal Smart City.
Lingkup kerja sama ini akan mencakup pengembangan di bidang ekonomi, transportasi, pariwisata, pendidikan, dan kesehatan.
Director Grab Indonesia, Richard Aditya, mengatakan, tujuan Grab untuk memastikan masyarakat Kendal dapat menikmati manfaat dari ekonomi digital yang kini terus berkembang.
“Kami sangat senang dapat berkolaborasi dengan Pemerintah Kabupaten Kendal untuk mengembangkan konsep Smart City. Smart City tentunya membutuhkan berbagai layanan untuk meningkatkan kualitas hidup dan kenyamanan aktivitas kehidupan sehari-hari,”kata Richard Aditya, Selasa(30/3/2021).
Menurut Aditya, dengan memanfaatkan teknologi inklusif Grab, diharapkan masyarakat Kabupaten Kendal bisa terbantu dalam aspek mobilisasi yang efisien dan digitalisasi usaha. Hal ini tentunya sejalan dengan misi Grab For Good untuk memastikan setiap masyarakat dapat mengambil bagian dan menikmati manfaat dari ekonomi digital.
Menanggapi kerjasama strategis ini, Bupati Kendal, Dico M Ganinduto menyampaikan apresiasi untuk Grab.
“Kabupaten Kendal memiliki program Smart City yang sedang menjadi salah satu fokus utama kami yaitu dengan pembangunan Command Center dan Mal Pelayanan Publik berbasis digital, yang bekerjasama dengan Dinas Komunikasi dan Informatika,”kata Bupati Kendal, Dico M Ganinduto.
Selain itu, pihaknya juga memberikan perhatian kepada lebih dari 4.000 pelaku UMKM lokal yang tersebar di 7 kecamatan. Para UMKM ini telah memberikan lapangan pekerjaan bagi banyak orang.
“Karenanya, kami sangat berterima kasih kepada Grab
atas komitmen yang ditunjukkan untuk Kabupaten Kendal melalui berbagai inovasi dan teknologi yang akan membawa dampak positif bagi seluruh lapisan masyarakat, baik melalui dukungan mobilitas masyarakat maupun bagi UMKM,”ujar Dico.
Dico mengaku bahwa kerja sama ini dapat mempercepat pemulihan ekonomi Kendal yang sejalan dengan visi dan misi Pemerintah Kabupaten Kendal untuk mewujudkan tata kelola pemerintahan yang akuntabel dan berbasis elektronik serta mendorong kemandirian ekonomi daerah dan berkembangnya ekonomi kreatif. Sp-mm