SEMARANG (SUARABARU.ID) Lagi, Semarang dikepung banjir. Sebelumnya setelah Imlek Sabtu (13/2/2021) lalu, Kota Semarang juga dikepung banjir dimana-mana mengalami kebanjiran.
Setelah diguyur hujan deras hingga 2 jam lebih, banyak tempat di Kota Semarang alami kebanjiran. Seperti dilaporkan AKBP Sigit, SIK, MH Kasatlantas Polrestabes Semarang, melalui video yang viral di medsos, disebutkan bahwa pusat kota Semarang kebanjiran dengan ketinggian air hingga 50 Cm.
“Selamat sore, Saya AKBP Sigit, SIK, MH, Kasatlantas Polrestabes Semarang melaporkan situasi terkini. Selasa (23/2/2021) pukul 16.40 dilaporkan situasi terkini di Simpang Lima. Untuk arus lalu lintas tersendat, disebabkan karena debit air yang tinggi, antara 30-50 cm,” jelas Sigit.
Dari pantauan suarabaru.id, di kawasan Jalan pahlawan juga mengalami kebanjiran. Terutama di lingkungan Kantor Gubernur Jawa Tengah, begitu juga di kawasan Lapangan Tri Lomba Juang dan sekitarnya rata-rata mengalami kebanjiran dengan ketinggian 30-40 Cm.
Sementara data yang diperoleh dari Pusdalops BPBD Kota Semarang menyebutkan, bahwa kawasan paling tinggi airnya karena kebanjiran adalah di Jalan Ariloka Kelurahan Krobokan Semarang Barat dengan ketinggian air setinggi 75 Cm.
Kemudian ketinggian air 50 cm di daerah langganan banjir di kawasan Semarang Indah, Jalan Raya Kaligawe, Jalan Pemuda, Bugangan, Bundaran Bubakan, Simpang Lima, Jagalan dan Jalan Gajah
Assesment Pusdalops BPBD Kota Semarang.
Update banjir 23/2 2021. Hingga Pukul 17.20 WIB
1. Jalan Ariloka Kel Krobokan ketinggian 25 – 75 cm
2. Jalan Raya Kaligawe (Depan RISA) ketinggian 25 – 50 cm
3. Jalan Yos Sudarso (wilayah Kel Kemijen) 20 – 40 cm
4. Jalan Raya Simongan(wil Kel Bongsari dan ngemplak simongan) ketinggian 30 – 40 cm
5. Jalan Pemuda ketinggian 40 – 50 cm
6. Jalan Imam Bonjol s.d Bundaran Bubakan ketinggian 50 cm
7. RT 1 s.d RT 4 RW 1 Kelurahan Mlatiharjo ketinggian 30 cm
8. Jalan Citarum Selatan Kelurahan Bugangan ketinggian 30 s.d 50 cm
9.Jl Tambak dalam ketinggian
20- 40 cm.
10. Jalam Mpu Tantular ketinggian 20- 30 Cm
11. Cilosari Dalam RT 2 RW 6 kel.kemijen ketinggian 10 – 25 cm.
12. Simpang lima Ketinggian 20- 50 Cm.
13. Semarang Indah ketinggian 50 cm.
14. Kecamatan lama Genuk Ketinggian.20 – 40 Cm.
15. Jl.Muktiharjo Lor Ketinggian 10- 40 cm.
16. Jl .Simpang Supriyadi Ketinggian 10- 25 Cm
17. Jalan Gajah Ketinggian 20- 50 cm.
18. Kali Semarang sdh sejajar dengan jln inspeksi di wil rw 07 dan 08 kel jagalan. Semarang Tengah..ketnggian 20- 50 cm.
19. Jl Alteri Yos Sudarso depan Kawasan cipta 20- 40 Cm
Absa