blank
MEMANTAU - Kapolres Tegal Kota AKBP Rita Wulandari didampingi Kepala Dinas Kesehatan Kota Tegal, dr Sri Primawati Indraswari memantau kedatangan vaksin sinovac. (foto: nino moebi)

TEGAL (SUARABARU.ID) – Sebanyak 4.000 dari 5.960 vaksin telah tiba di Kota Tegal. Dengan pengawalan ketat petugas, iringan kendaraan pembawa vaksin masuk Kantor Dinas Kesehatan Jalan Proklamasi Kota Tegal, Minggu (24/1/2021) sekira pukul 18.14 WIB.

Wakil Wali Kota Tegal, M Jumadi didampingi Kapolres Tegal Kota, AKBP Rita Wulandari Wibowo dan Kepala Dinas Kesehatan Kota Tegal, dr Sri Primawati Indraswari di sela kedatangan vaksin mengatakan, pukul 13.00 WIB petugas pengambilan vaksin berangkat ke Semarang untuk ambil di Dinkes Jawa Tengah.

“Menurut rencana Kota Tegal mengambil vaksin sebanyak 5.960 tetapi kita dikasih sementara ini untuk tahap pertama sebanyak 4 ribu vaksin. Jadi masih ada 1.960 vaksin yang belum diambil. Mudah-mudahan besok, Senin (25/1/2021) kita sudah mulai vaksinasi,” kata Jumadi.

Saat keberangkatan petugas mengambil vaksin Wakil Wali Kota Tegal, M Jumadi berpesan agar dalam perjalanan dari Tegal ke Semarang begitu sebaliknya untuk berhati-hati tetap waspada karena tugas mulia dan tugas negara mengamankan vaksin dari Semarang sampai Kota Tegal.

“Terimakasih kepada petugas TNI-Polri yang telah melakukan tugas mengawal pengambilan vaksin hingga sampai tujuan dengan lancar dan selamat, tidak ada halangan suatu apapun,” tutur Jumadi.

Dijelaskan, besok Kota Tegal akan melakukan vaksinasi terhadap 10 pejabat publik dan tenaga kesehatan Kota Tegal. Pencanangan akan dilakukan di Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Kardinah dan dikuti oleh 13 rumah sakit dan pukskesmas lainnya yang ada di wilayah Kota Tegal.

“Sedikitnya setiap rumah sakit akan melakukan vaksinasi sebanyak 200 orang per harinya,” ungkap Jumadi.

Jumadi berharap, vaksinasi berjalan lancar tidak ada hambatan dan kendala sesuatu apa pun.

Nino Moebi