blank

JEPARA (SUARABARU.ID0 – Jumlah tenaga kesehatan di Jepara yang terinfeksi terus bertambah. Kendati Jubir Penanganan Covid-19 Muh Ali mengaku belum memiliki catatan  rinci,  tetapi ia mengungkapkan jumlahnya mencapai ratusan orang. Pernyataan tersebut disampaikan oleh Muh Ali Minggu (10/1-2021).

Berdasarkan penelusuran SUARABARU.ID di beberapa desa dan kelurahan, pada data yang diumumkan oleh Satgas Penanganan Covid-19 Sabtu (9/1-2021) juga terjadi penambahan warga yang terinfeksi Covid 19 dari kelompok tenaga kesehatan.

Dari 72 orang warga Jepara yang diumumkan terkonfirmasi Covid-19 Sabtu mala, terdapat seorang dokter, perawat dan Petugas Kesehatan Desa. Disamping itu juga terdapat pengembangan klaster industri mebel, seorang WNI yang berasal dari Tiongkok serta seorang guru PUAD yang terinfeksi Covid-19 bersama anaknya. Juga terdapat WNA dari sebuah industri besar di Jepara.

Jika dilihat dari kelompok usia, dari 72 orang warga Jepara yang diumumkan terinfeksi, yang pada kelompok 56  tahun – 70 tahun sebanyak 8 orang, usia 20 – 30 tahun sebanyak 12 orang, usia 31- 40 tahun sebanyak 14 orang dan sebanyak 17 orang usia 41-50 orang. Namun juga terdapat seorang bayi berusia 7 bulan.

Hadepe -ua