2020 Jadi Tahun Kebangkitan Investasi Ritel Dalam Negeri
Galeri Investasi Bursa Efek Indonesia

JAKARTA (SUARABARU.ID) – Tahun 2020 menjadi tahun terbaik bagi investasi ritel dalam negeri di pasar modal Indonesia, sejumlah prestasi diraih, bahkan ditengah kondisi sekarang ini yang sedang dilanda pandemi virus corona, sejumlah catatan pencapaian dan rekor positif mampu diraih.

 

Hal tersebut diungkapkan Direktur Pengembangan Bursa Efek Indonesia (BEI), Hasan Fawzi, saat acara Pengembangan Pasar Modal Indonesia–Apresiasi untuk Negeri, yang merupakan rangkaian Peresmian Galeri Investasi BEI ke-500 dan Penghargaan Galeri Investasi (GI) BEI Terbaik 2020, Senin (14/12/2020).

 

“Tahun 2020 jadi tahun kebangkitan investor ritel dalam negeri di pasar modal Indonesia. Di tengah pandemi, BEI bersama para stakeholders Pasar Modal Indonesia, mampu mencatatkan berbagai pencapaian dan 10 rekor positif dari sisi Pengembangan Pasar Modal di Tahun 2020,” katanya.

 

Sementara itu, Direktur Utama BEI, Inarno Djajadi, dalam kesempatan tersebut menyampaikan apresiasi atas peran seluruh stakeholder yang menjadi mitra BEI selama ini sekaligus ujung tombak edukasi pasar modal Indonesia di masyarakat.

 

“Peran seluruh stakeholder telah menciptakan generasi yang lebih melek investasi, serta mendorong pasar modal Indonesia yang lebih berintegritas dan mudah diakses oleh seluruh lapisan masyarakat di Indonesia,” kata Inarno.

 

Inarno lebih lanjut menjelaskan, dari data BEI mulai Januari hingga November 2020, edukasi terkait investasi kepada calon investor dan investor, terdapat 6.571 aktivitas edukasi yang telah dijalankan dengan jumlah peserta lebih dari satu juta orang dan 54.800 pembukaan rekening efek.

 

Dari total tersebut, 88 persen atau sekitar 5.000 aktivitas edukasi memanfaatkan sarana digital dengan jumlah peserta lebih dari 950.000 orang.

 

“Hasil kegiatan edukasi yang gencar tersebut, tahun 2020 ditandai dengan berbagai pencapaian signifikan pada peningkatan jumlah Single Investor Identification (SID), peningkatan jumlah investor yang aktif bertransaksi, peningkatan aktifitas investor domestik ritel dari sisi frekuensi dan nilai transaksi, bahkan kepemilikan saham di tahun ini sudah didominasi oleh investor domestik,” katanya.

 

Menurut Inarno, pencapaian ini tentunya tidak luput dari peran penting galeri investasi (GI) BEI yang pro-aktif dalam menyebarluaskan informasi pasar modal ke seluruh daerah di Indonesia.

 

“Untuk itu, kami memberikan apresiasi setinggi-tingginya atas kerja keras dari Galeri Investasi BEI di seluruh Indonesia,” kata Inarno.

 

Dalam acara tersebut, selain memberikan apresiasi kepada para stakeholder, BEI juga melakukan seremoni peresmian galeri investasi BEI ke-500, yaitu GI BEI Akademi Keuangan dan Perbankan Effata di Kupang NTT. Selain itu, BEI juga memberikan penghargaan kepada perguruan tinggi maupun anggota bursa yang menjadi mitra GI BEI yang terbagi dalam empat kategori.