blank
Bupati Magelang, Zaenal Arifin saat menerima penghargaan Baznas Award 2020 melalui zoom meeting, hari ini. Eko Priyono
MAGELANG (SUARABARU.ID) – Bupati Magelang, Zaenal Arifin meraih penghargaan terbaik se-Indonesia sebagai Kepala Daerah yang mendukung kebangkitan zakat di Kabupaten Magelang.
Itu dalam ajang Badan Amil Zakat Nasional (Baznas)  Award 2020 yang dilaksanakan melalui zoom meeting dari rumah dinas Bupati Magelang, Senin (14/12/2020).
Baznas Award 2020 merupakan salah satu agenda dari Baznas RI yang didasari oleh Indeks Zakat Nasional (IZN) per tanggal 9 Desember 2020.  Kemudian dikelola oleh Pusat Kas Baznas RI.
Bupati Magelang, Zaenal Arifin sangat mengapresiasi atas penghargaan yang telah diterimanya dari Baznas Award 2020 sebagai kepala daerah terbaik nomor satu se-Indonesia yang telah mendukung kebangkitan zakat di Kabupaten Magelang.
Menurutnya, prestasi itu hanyalah merupakan pijakan awal Pemerintah Kabupaten Magelang dalam memberikan dukungan kepada Baznas dalam menghimpun serta menyalurkan zakat, Infaq, dan sedekah.
“Atas nama Pemerintah Kabupaten Magelang tentunya saya sangat mengapresiasi atas penghargaan yang telah diberikan dari Baznas  Award ini. Terlebih harapan kami, melalui penghargaan ini bisa lebih memberikan semangat serta motivasi untuk terus mendorong Baznas Kabupaten Magelang dalam menjalankan tugas dan fungsinya untuk menghimpun serta menyalurkan zakat, infaq, dan sedekah,” kata Zaenal Arifin.
Wakil Ketua 1 Baznas Kabupaten Magelang, KH Kholid As’Adi menjelaskan, dalam hal ini Kabupaten Magelang telah ikut berpartisipasi dalam pengisian IZN tahun 2020.
Adapun indikator kuesioner IZN tahun 2020 tersebut meliputi, regulasi Kepala Daerah, alokasi APBD, serta pengumpulan Zakat, Infaq, dan Sedekah (ZIS).
“Selain itu masih ada penyaluran ZIS, pelaporan ZIS, biaya operasional Baznas, program unggulan Baznas, serta tantangan dan hambatan yang dihadapi Baznas.
Salah satu katagori yang dilombakan dalam Baznas Award 2020  adalah kepala daerah pendukung kebangkitan zakat.
Berdasarkan penilaian, akhirnya Bupati Magelang terpilih menjadi terbaik se-Indonesia sebagai Kepala Daerah yang mendukung kebangkitan zakat, utamanya di Kabupaten Magelang.
Hal itu dapat dilihat dari keterlibatan Bupati Magelang dalam penyusunan regulasi zakat. Selain itu, pengalokasian APBD kepada Baznas Kabupaten Magelang juga mengalami peningkatan dari tahun ke tahun.
Praktis hal tersebut mengindikasikan dukungan aktif Kepala Daerah terhadap kebangkitan zakat di Kabupaten Magelang, salah satunya berdampak pada peningkatan pengumpulan ZIS di lingkungan ASN Kabupaten Magelang serta penyaluran ZIS bagi masyarakat.
Eko Priyono