blank
Api yang membakar tumpukan jerami ini akhirnya berhasil dipadamkan petugas Damkar Grobogan. Foto : hana eswe/ist.

GROBOGAN (SUARABARU.ID) – Akibat anak-anak bermain korek api, tak sengaja akhirnya membakar tumpukan jerami. Peristiwa ini terjadi di Ngabenrejo, Grobogan, Minggu (4/10/2020) sekitar pukul 16.30 WIB.

Kejadian ini hendaknya menjadi perhatian bagi orang tua, ketika anak-anak bermain di luar rumah. Pastikan saat bermain, anak-anak tidak membawa benda yang membahayakan, termasuk di antaranya korek api, jika tidak ingin terjadi kejadian yang tidak diduga sebelumnya.

kebakaran terjadi di pekarangan milik Kasmo (55). Dari informasi yang diperoleh, peristiwa ini terjadi ketika beberapa anak-anak bermain korek api di sekitar timbunan jerami.

Menurut pemilik pekarangan, timbunan jerami ini awalnya akan digunakan untuk cadangan makanan ternak yang dipeliharanya. Tak diduga, seorang anak yang bermain di situ langsung menyulut jerami dengan korek api dan ditinggal lari.

Tak berapa lama, Eka (17), anak korban, keluar dari rumah dan melihat api terus membesar. Ia langsung melaporkannya kepada Siti (24), kakaknya.

Mendapat laporan tersebut, Siti langsung menghubungi pemadam kebakaran Kabupaten Grobogan. Dua armada pemadam kebakaran dikerahkan untuk memadamkan api di sekitar lokasi kejadian.

Dalam waktu singkat, api berhasil dipadamkan. Tidak ada korban jiwa dalam kejadian ini, namun jerami yang seharusnya dipergunakan untuk pakan ternak sebagian hangus terbakar. Total kerugian yang dialami korban mencapai Rp 500 ribu.

blank
Petugas Damkar Grobogan bersama pihak kepolisian memeriksa saksi-saksi untuk mengetahui penyebab kebakaran. Foto : hana eswe/ist.

Peristiwa ini juga dilaporkan ke Polsek Grobogan. Petugas yang mendapatkan laporan tersebut, langsung menuju ke lokasi kejadian dan membantu petugas pemadam kebakaran untuk memadamkan kebakaran dan memeriksa saksi-saksi yang melihat insiden tersebut.

Menurut Kapolsek Grobogan, Iptu Parjin, SH, MH, penyebab kebakaran ini yaitu anak yang bermain di pekarangan dan menyulut korek pada tumpukan jerami, lalu ditinggal begitu saja. Beruntung api tidak menjalar ke tempat lain dan tidak ada korban jiwa.

“Kami mengimbau kepada warga agar tetap waspada dengan bahaya kebakaran. Termasuk kepada para orang tua agar memperhatikan anak-anaknya saat bermain di luar rumah. Pastikan saat keluar rumah, anak-anak tidak membawa barang-barang yang membahayakan, seperti korek api dan sebagainya,” jelas Kapolsek Grobogan, Iptu Parjin SH MH.

Hana Eswe-trs