blank
Laga Persiku kontra Persilo terpaksa dihentikan di tengah jalan. foto:Suarabaru.id

KUDUS (SUARABARU.ID) – Laga uji coba Persiku Kudus kontra tim kampung Persilo Loram Wetan di Stadion Wergu Wetan, Jumat (25/9), dihentikan di tengah pertandingan. Pasalnya, laga tersebut banyak didatangi suporter yang ingin melihat laga.

Keputusan penghentian pertandingan tersebut dilakukan oleh Manajemen Persiku.  Hal tersebut dilakukan karena mulai banyaknya suporter Persiku yang ingin menonton laga uji coba tersebut. Padahal, laga baru memasuki babak pertama.

“Kami putuskan untuk tidak melanjutkannya, kami tak ingin menyebabkan banyak kerumunan,” ucap Manajer Persiku Kudus Sunarto, Jumat (25/9).

Narto menambahkan, laga yang digelar di stadion tersebut sejatinya adalah pertandingan yang bersifat tertutup. Kedua tim, lanjutnya, sebenarnya juga telah sepakat untuk tidak membawa suporter.

“Namun entah kenapa semakin banyak yang masuk, kami juga memastikan telah menutup pintu utama,” tambahnya.

Pihaknya pun akan mengevaluasi penyelenggaraan uji coba pada sore hari ini. Sehingga untuk ke depan, tidak terjadi lagi hal yang sama.

“Kami tidak ingin melanggar aturan yang telah dibuat, sebisa mungkin dan semaksimal mungkin kami jalani dengan tetap mengedepankan protokol kesehatan,” tutur dia.

Walau demikian, lanjut dia, managemen sangat berterima kasih atas animo masyarakat Kudus yang sangat ingin menyuport para punggawa Macan Muria di lapangan. Walau memang hanya sekedar laga uji coba.

“Namun untuk di uji coba yang tertutup lagi, kami harapkan maklumnya, semua demi keberlangsungan tim Persiku,” jelas dia.

Dalam pertandingan tersebut, skuat macan muria sudah unggul 1-0. Hingga akhirnya suporter banyak yang masuk dan pihak managemen memutuskan untuk menghentikan laga.

Suporter, sempat memberikan chant kehormatan pada skuad, hingga akhirnya mereka berangsur meninggalkan tribun dan pulang.

Tm-Ab