blank
Kapolres Wonosobo AKBP Fannky Ani Sugiharto SIK MSi menyerahkan pigura 10 Program Pokok Kamtibmas kepada Camat Wonosobo, Suratman. Foto : SB/Muharno Zarka

WONOSOBO(SUARABARU.ID)-Meningkatnya kasus positif Covid-19 di Wonosobo menjadi sorotan dan mengkhawatirkan banyak pihak. Jangan sampai warga yang terkena virus Corona terus bertambah.

Terkait dengan hal tersebut, Polres Wonosobo mencanangkan gerakan 3 M dan menyerahkan pigura berisi 10 Program Pokok Kamtibmas yang akan dipasang di Kantor Kecamatan se-Wonosobo.

Penyerahan pigura 10 Program Pokok Kamtibmas juga dilakukan serentak di seluruh Polsek di 15 Kecamatan di Wonosobo oleh Kapolsek bersama unsur Muspimcam setempat.

Kapolres Wonosobo, AKBP Fannky Ani Sugiharto SIK MSi langsung memimpin sosialisasi penerapan 3 M dan 10 Program Pokok Kamtibmas di Aula Kecamatan Wonosobo.

Gerakan 3 M, berisi anjuran Menjaga Jarak, Mencuci Tangan dan Memakai Masker untuk mencegah Covid-19. Dengan gerakan 3 M tersebut diharapkan warga akan terhindar dari penularan dan penyebaran virus Corona.

Acara tersebut dihadiri oleh Pejabat Utama Polres Wonosobo, Danramil 01/Wonosobo Kapten Inf Heru Sutomo, Camat Wonosobo Suratman,beberapa tokoh agama dan tokoh masyarakat.

Pilkada Damai

blank
Stiker himbauan 3 M Menjaga Jarak, Memakai Masker dan Mencuci tangan dipasang di tempat-tempat umum. Foto : SB/Muharno Zarka

Kapolres berharap semua elemen masyarakat dapat saling bahu membahu menyemangati dalam menghadapi Covid-19. Tokoh agama dan tokoh masyarakat dapat membangun kesadaran masyarakat untuk lebih tertib.

“Saat ini adalah saat yang tepat untuk makin tertib dalam menerapkan 3M, Menjaga Jarak, Mencuci Tangan dan Memakai Masker. Semua elemen harus bisa makin kompak dalam menumbuhkan kesadaran masyarakat Wonosobo,” terangnya.

Selain itu, tambahnya, Wonosobo juga akan memasuki masa persiapan Pilkada. Meski di tengah pandemi global Covid-19, dirinya berharap pelaksanaan Pilkada tetap bisa berlangsung dengan aman dan kondusif.

“Momen ini menjadi saat yang tepat untuk mendeklarasikan 10 Program Pokok Kamtibmas yang ke depan akan menjadi pokok dan pegangan bagi kita dalam mewujudkan pilkada yang lancar dan tetap kondusif,” ungkapnya.

Kapolres meminta kerja sama dari semua elemen masyarakat untuk mempertahankan Wonosobo yang maer, aman dan kondusif. Sejumlah bantuan beras juga diserahkan kepada masyarakat kurang mampu.

“Wonosobo adalah daerah yang sangat luar biasa, dari keragaman dan toleransi hingga kebudayaan. Saya mengajak semua kalangan untuk bersama-sama semangat melawan Covid-19 dan untuk mewujudkan Pilkada yang aman dan damai bagi semua,” tutupnya.

Muharno Zarka-Wahyu