blank
Kapolres Magelang Kota AKBP Nugroho Ari Setyawan secara simbolis menyiramkan air kembang dan menyematkan baret bagi 10 bintara remaja Polres Magelang Kota. Foto: Suarabaru/ Yon

MAGELANG (SUARABARU.ID) – Sebanyak 10  bintara remaja  Polres Magelang Kota mengikuti tradisi pembaretan. Mereka merupakan  anggota Polri yang baru lulus mengikuti Pendidikan bintara di Sekolah Polisi Negara (SPN).

Upacara pembareta tersebut ditandai dengan penyiraman air bunga  dan penyematan baret oleh Kapolres Magelang Kota, AKBP  Nugroho Ari Setyawan dan pejabat utama lainnya, di halaman tengah mapolres setempat.

Sebelumnya, ke -10 bintara remaja Polres Magelang Kota tersebut mengikuti orientasi medan di seluruh wilayah hukum Polres Magelang Kota yang meliputi Polsek Magelang Selatan, Polsek Magelang Tengah, Polsek Magelang Utara dan Polsek Bandongan , Kabupaten Magelang.

Kapolres Magelang Kota, AKBP Nugroho Ari Setyawan dalam amanatnya mengatakan, sebagai anggota Polri, khususnya brigadir baru perlu adanya pembinaan dan bimbingan secara  terus-menerus. Salah  satunya, yakni  pembinaan fisik dan mental.

“Pembinaan fisik dan mental tersebut yakni orientasi wilayah hukum Polres Magelang Kota, mulai dari mapolres sampai ke polsek-polsek yang ada. Kegiatan orientasi wilayah ini bukan merupakan hukuman fisik, melainkan salah satu pembinaan mental dan disiplin bagi anggota baru,” katanya.

Menurutnya, kegiatan orientasi wilayah bagi bintara remaja Polres Magelang Kota tersebut salah satu tujuannya mengenalkan  lingkungan masyarakat dan wilayah  di lingkungan tugasnya.

Ia berharap, sebagai  seorang pengayom, pelindung dan pelayan masyarakat harus mampu beradaptasi dengan lingkungan masyarakat di tempat tugasnya. Selain itu, dengan kegiatan tersebut banyak pelajaran yang dapat diambil. Salah satunya bertujuann menjadikan seorang polisi yang terampil, profesional dan humanis serta mempunyai disiplin tinggi dalam tugas-tugasnya.

Yon-trs

 

 

 

 

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini