blank
Cristiano Ronaldo dan rekan-rekan satu timnya di Juventus berlatih di stadion kosong sebelum pandemi menghentikan musim kompetisi Serie A. Antara

JAKARTA (SUARABARU.ID) – Klub-klub liga utama Italia boleh lagi berlatih penuh mulai Senin 18 Mei nanti, kata Perdana Menteri Giuseppe Conte seperti dikutip Reuters, Minggu, sebagai bagian dari pelonggaran lebih jauh dari pembatasan salah satu lockdown virus corona yang paling ketat di dunia.

Serie A sudah dihentikan sejak 9 Maret dan tanggal untuk mulainya kembali kompetisi belum ditentukan, sekalipun para pemain sudah kembali berlatih sendiri-sendiri sambil mematuhi ketentuan social distancing atau jaga jarak sosial.

Italia adalah negara pertama di Eropa yang terdampak keras oleh krisis virus corona ketika Serie A menjadi liga pertama yang bermain tanpa disaksikan penonton di stadion, dan liga besar pertama yang menghentikan sementara musim kompetisi.

Conte memastikan bahwa klub-klub sepak bola bisa kembali berlatih Senin bersama dengan tim-tim olahraga lainnya tetapi tidak bisa memberikan rincian lain kapan Serie A dilanjutkan.

Sabtu malam 16 Mei tadi Bundesliga Jerman menjadi liga sepak bola besar pertama di Eropa yang meneruskan kompetisi sejak pandemi COVID-19 merusak kalender olahraga dunia.

“Ada begitu banyak tekanan untuk memulai lagi Serie A tetapi penting ditekankan bahwa kondisi keselamatan tertinggi sudah diterapkan,” sambung Conte.

“Untuk memberikan tanggal yang pasti kita harus mendapatkan garansi lebih banyak daripada yang kami miliki saat ini tetapi yang saya katakan kita belum memilikinya.”

Juventus memuncaki klasemen Serie A dengan selisih satu poin di atas peringkat kedua Lazio dengan 12 pertandingan tersisa ketika musim ini terhenti sementara Maret lalu.

Italia menduduki peringkat ketiga dalam jumlah korban meninggal dunia karena virus corona di dunia sekalipun Sabtu kemarin jumlah korban meninggal dunia turun drastis ke 153 yang merupakan paling rendah sejak 9 Maret.

Ant/Muha

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini