MAGELANG (SUARABARU.ID)- Sebanyak 1.050 lembar masker kain produksi dari Ikatan Mahasiswa Muhammadiyah (IMM) Cabang Magelang dibagikan secara gratis kepada warga Kota dan Kabupaten Magelang.
“ Kain masker yang dibagikan tersebut merupakan produksi sendiri IMM Cabang Magelang dengan dana berasal dari Lembaga Amil Zakat Infaq Shadaqah Muhammadiyah (Lazismu),” kata Ketua Bidang Ekonomi Pimpinan Cabang IMM Magelang, Faiz Anas Nafi.
Faiz mengatakan, masker kain tersebut pembuatan masker dilakukan oleh para mahasiswa yang saat ini tidak bisa pulang kampung akibat dari kebijakan Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB). Selain itu, juga melibatkan kelompok masyarakat yang selama ini berprofesi sebagai penjahit.
“Ini merupakan salah satu bentuk pemberdayaan ekonomi dan melibatkan kelompok masyarakat yang selama ini bekerja sebagai penjahit,” katanya.
Sementara itu, Ketua Umum Pimpinan Cabang IMM Cabang Magelang, Khalid Hamzah Prasetia mengatakan, kepedulian Pengurus Cabang IMM Magelang untuk membagikan masker tersebut sebagai salah satu upaya memenuhi kebutuhan masker yang meningkat.
“Semua perlu memiliki kesadaran bahwa memakai masker adalah sebuah kebutuhan demi kesehatan bersama” katanya.
Ia berharap dengan dengan kegiatan tersebut, bisa membantu pemerintah dalam mencegah penyebaran virus corona. Dan, masyarakat perlu memiliki kesadaran bahwa memakai masker adalah sebuah kebutuhan demi kesehatan bersama.
Khalid menambahkan, selain 1050 lembar masker kain, pihaknya juga membagikan cairan antiseptik cuci tangan kepada masyarakat di Wilayah Wates dan Kebonpolo, Kelurahan Wates, Kecamatan Magelang Utara, Kota Magelang dan Desa Payaman, Kecamatan Secang, Kabupaten Magelang.
Yon-trs