BLORA (SUARABARU.ID)– Dalam rangka memperingati Hari Buruh (May Day) 1 Mei 2020, Polres Blora menggelar kegiatan bakti sosial, dengan membagi sembako untuk pekerja pabrik, takmir masjid, warakawuri dan ojek online (ojol).
Kapolres Blora AKBP Ferry Irawan mengatakan, kegiatan ini merupakan bentuk kepedulian dan kebersamaan Polres Blora, kepada masyarakat terdampak Covid-19.
Kegiatan bakti sosial ini menyasar pekerja yang terdampak langsung dan karyawan pabrik yang dirumahkan, sekaligus untuk memperingati Hari Buruh di wilayah Kabupaten Blora.
BACA JUGA : Pemudik Blora 28.274 Jiwa, Positif Covid-19 Jadi Tiga Orang
”Sembako ini setidaknya dapat meringankan sedikit beban mereka. Apalagi di tengah wabah pandemi virus Corona ini. Kami juga ikut prihatin dengan kondisi saat ini,” ujarnya, Jumat (1//5/2020).
Perlu diketahui, hari ini Polres Blora telah membagikan 390 paket sembako yang dilaksanakan di lima titik. Di antaranya untuk karyawan pabrik rokok di wilayah Kecamatan Jepon, ojol di kawasan Jalan Sudirman dan di kantor LSM Blora Crisis Center.
Selain itu, sembako juga dibagikan ke takmir Masjid Baitur Nur, dan kepada warakawuri yang diserahkan di Gedung Bhayangkari Blora.
Tetap Semangat
Sementara itu, pejabat pelaksana tugas (Plt) Kepala Dinas Perindustrian dan Tenaga Kerja Kabupaten Blora, Purwadi Setiyon menyatakan, Hari Buruh internasional yang diperingati Polres Blora bersama karyawan pabrik rokok, sebagai momen yang luar biasa.
”Tetap semangat, pasti nanti akan dapat pekerjaan lagi. Karena di seluruh dunia perusahaan sedang mengalami kondisi menghadapi Covid-19,” pesan Purwadi kepada para pekerja.
Mimin (34), salah satu buruk pabrik rokok yang mendapat paket sembako mengaku senang dengan bantuan ini. Pihaknya berharap, semoga virus Corona segera sirna, sehingga dia serta kawan kawannya dapat bekerja kembali seperti biasa.
”Alhamdulillah senang dengan bantuan ini. Harapannya semoga virus Corona segera sirna, biar bisa bekerja kembali seperti sedia kala,” ucap Mimin.
Wahono-Riyan