blank
Ket ft: Bidang Humas Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Kabupaten Kebumen bersiap memberikan keterangan pers, Rabu 15/4 malam.(Foto:SB/Ist)
KEBUMEN (SUARABARU.ID) – Pasien yang dinyatakan positif corona (Covid-19) di Kabupaten Kebumen sampai Rabu 15/4  bertambah satu orang sehingga menjadi empat orang.
Hal itu diungkapkan Koordinator Bidang Humas Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Kabupaten Kebumen Cokro Aminoto di Aula Kantor Dinas Kesehatan, Rabu 14/4 malam.
Menurut penjelasan Cokro Aminoto didampingi Kepala Dinas Kesehatan Dwi Budi Satrio dan jajaran Bidang Humas, tambahan satu pasien positif corona itu perempuan berusia 48 tahun, rujukan lab dari RSUD Prembun. Dengan demikian dari 4 pasien yang positif corona, dua telah meninggal dan dua masih dalam perawatan.
Cokro menjelaskan, untuk jumlah orang dengan pemantauan (ODP) sampai 15/4 tercatat 2.196 orang, 1.433 orang diantaranya telah selesai pemantauan. Sedangkan pasien dengan pengawasan (PDP) tercatat 73 orang. 22 orang diantaranya telah selesai pengawasan. PDP dengan hasil lab negatif 28.
Cokro Aminoto menegaskan, Gugus tugas bersama seluruh komponen yang ada di masyarakat, terus melakukan upaya percepatan penanganan Covid-19 di Kebumen.
Agar upaya-upaya tersebut berhasil sangat tergantung pada keikutsertaan semua pihak.
Kepada seluruh masyarakat Kebumen, diimbau agar sering mencuci tangan memakai sabun di air mengalir, tetap tinggal di rumah, dengan menjaga jarak aman ketika berkomunikasi. Selain itu, warga diminta tidak melakukan kegiatan kumpul-kumpul dengan orang banyak, dan jika harus keluar rumah untuk mengenakan masker.
Gugus Tugas juga menyarankan masyarakat tetap bahagia dan senantiasa berdoa kepada Allah. Di pagi hari agar membuka pintu dan jendela serta tidak menggunakan AC ruangan, agar di dalam ruangan ada pergantian udara dan tidak lembab.
Bagi pemudik untuk lapor RT/RW setempat dan melakukan karantina diri, karena berisiko membawa Covid-19 meskipun tidak sakit.
Hingga saat ini upaya-upaya yang akan, sedang dan telah dilaksanakan Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Kabupaten Kebumen di antaranya melanjutkan gerakan penyemprotan disinfektan mandiri ke tempat-tempat umum hingga tingkat desa.
Kemudian  pendekatan sosialisasi lebih masif ke masyarakat, termasuk melibatkan tokoh agama, TNI dan Polri. Bahkan TNI dan Polri menyatakan tekad akan mengawal pemakaman korban Covid-19, serta melarang masyarakat menolak jenazah tenaga kesehatan yang merawat pasien corona karena mereka adalah pahlawan.
Komper Wardopo

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini