blank
DISEMPROT : Petugas dari Dinas Kesehatan Kabupaten (DKK) Sukoharjo melakukan penyemprotan disinfektan di TPU Desa Wirogunan, Kartasura, Rabu (15/4/2020).

SUKOHARJO (SUARABARU.ID) – Pasca meninggalnya salah satu PDP asal Desa Wirogunan, Kecamatan Kartasura Kabupaten Sukoharjo, petugas melakukan penyemprotan disinfectan, Rabu (15/4/2020).

Penyemprotan dilakukan petugas di lingkungan rumah PDP serta di makam dimana PDP itu dimakamkan. Danramil Kartasura, Kapten Inf Mardiyanto mengatakan, penyemprotan dilakukan oleh petugas dari Dinas Kesehatan Kabupaten (DKK) Sukoharjo.

“Tujuannya untuk mencegah penularan covid-19, karena itu dilakukan penyemprotan di lingkungan PDP serta di makam,” jelas Danramil.

Selain penyemprotan, pihaknya bersama dengan Muspika Kartasura juga memberikan edukasi terkait dengan virus corona pada masyarakat. Di antaranya agar tetap berada di rumah, jaga jarak serta menjauhi keramaian dan selalu cuci tangan menggunakan sabun.

“Terkait dengan kondisi wilayah, kondusif dan tidak ada gejolak. Masyarakat juga tidak menolak PDP dimakamkan di TPU desa setempat,” imbuhnya.

Pihaknya berharap, masyarakat tetap mematuhi imbauan pemerintah dalam rangka pencegahan penyebaran vrisu corona. Karena itu, setiap hari TNI-Polri dan instansi terkait terus melakukan patroli. Salah satunya membubarkan kerumunan massa, terlebih di lokasi yang ramai.

“Kami lakukan dengan cara persuasif, kami imbau agar tidak berkerumun dan segera membubarkan dulu. Karena inilah caranya untuk bisa memutus penyebaran corona,” tegas mantan Danramil Tawangsari ini.

Soes