blank
PADAT KARYA : Kegiatan padat karya perbaikan jalan desa (pavingisasi) di Desa Temulus, Kecamatan Randublatung, Blora, dengan protokol kesehatan. Foto : SB/Wahono.

BLORA (SUARABARU.ID) – Bhabinkamtibmas desa Temulus, Polsek Randublatung, Polres Blora, Jawa Tengah, Bripka (Pol) I Gede Amang, bersama Babinsa Sertu Sarmidi membantu kerja bakti pavingisasi jalan desa di desa binaanya.

Perbaikan jalan desa di RT-01/ RW-03 tersebut, adalah salah satu program padat karya tunai, Desa Temulus, Kecamatan Randublatung, Blora.

Di progran itu, Bhabinkamtibmas dan Babinsa kompak bersama warga, bergotong-royong bersama-sama melakukan kerja bakti pavingisasi jalan lingkungan.

Kerja bakti dilakukan dengan semangat, namun mereka tetap menerapkan aturan resmi dalam protokol kesehatan.

Bhabinkamtibmas I Gede Amang, menjelaskaan dirinya bersama Babinsa aktif sambang ke desa binaan, selain membantu warga dalam kerja bakti, juga mengimbau masyarakat agar selalu taat, dan patuh instruksi pemerintah terkait pencegahan wabah Covid-19.

“Kerja bakti dilakukan dengan semangat kebersamaan, namun kaki memperhatikan prosedur kesehatan,” ucap Bripka (Pol) I Gede Amang.

Ingatkan Warga

blank
GOTONG ROYONG : Bersama warga Desa Temulus, Kecamatan Randublatung, Blora, Bhabinkamtimas dan Babinsa gotong royong perbaiki jalan desa. Foto : SB/Wahono

Dalam pelaksanaan kerja bakti, warga telah menjaga jarak dan sebagian besar telah sadar menggunakan masker untuk mencegah virus corona.

“Warga banyak yang telah sadar menaati instruksi pemerintah, warga yang kurang paham terus kami ingatkan,” tandasnya.

Terpisah Kapolsek Randublatung AKP Supriyo, mengungkapka dalam kegiatan di masyarakat,  pihaknya selalu berpesan kepada anggota, terutama Bhabinkamtibmas agar menyampaikan imbauan kepada warga untuk selalu menaati kebijakan pemerintah, terkait antisipasi virus corona.

“Dengan aktifnya anggota di wilayah, diharapkan masyarakat sadar akan pentingnya kesehatan,” kata AKP Supriyo.

Wahono-Wahyu

 

 

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini