blank
Wali Kota Magelang Sigit Widyonindito menjadi pembina upacara di sekolah, (Humas Pemkot Magelang)

 

MAGELANG- Bulan September 2019, Pemkot Magelang akan memberikan seragam sekolah gratis kepada sekitar 5.000 siswa baru tingkat SD dan SMP sederajat tahun ajaran 2019/2020.

Kabid Pendidikan Dasar Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Disdikbud) Kota Magelang, Sahid mengatakan, jumlah siswa itu tersebar di 100 sekolah, terdiri atas 77 SD/MI dan 23 SMP.

Tahun ini merupakan tahun ketiga pelaksanaan program seragam gratis dengan biaya bersumber dari APBD.

‘’Pemerintah membagikan seragam gratis ini untuk meringankan beban para orang tua siswa, sekaligus upaya mengentaskan kemiskinan,’’  ujarnya di kantornya, kemarin (14/8).

Sahid menerangkan, penerima seragam gratis tidak hanya siswa baru di sekolah negeri, namun juga siswa baru sekolah swasta.

‘’Setiap siswa baru mendapatkan dua pasang seragam. Yaitu seragam nasional dan pramuka serta sepasang sepatu. Seragam masih dalam proses pembuatan,’’ tuturnya.

Dalam proses pembuatan, lanjut Sahid, memang ada kendala. Selain proses lelang yang cukup lama, juga saat pengukuran baju siswa tidak hadir, sehingga petugas harus bolak-balik ke sekolah.

‘’Harapan kami saat siswa baru mulai pelajaran (masuk sekolah red) seragam sudah diserahkan. Tapi ternyata tidak tepat waktu, karena kendala-kendala tersebut. Kami harap ke depan bisa sesuai target, jadi saat masuk sekolah siswa baru sudah memakai seragam gratis dari pemerintah,’’ harapnya.

Tahun sebelumnya, Pemkot Magelang juga membagikan seragam gratis untuk siswa baru tahun ajaran 2018/2019. Bantuan yang diambil dari dana Bosda (bantuan operasional sekolah daerah) ini diberikan kepada 2.311 siswa SD/MI dan 3.552 siswa SMP/MTs negeri dan swasta se-Kota Magelang. (hms)

Editor : Doddy Ardjono

 

 

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini