KUDUS – Sebuah kebakaran menimpa rumah milik Muji, Warga Desa Ploso, Kecamatan Jati, Jumat (14/6). Tidak ada korban jiwa dalam kejadian tersebut, hanya saja sebagian rumah korban hangus terbakar dan mengakibatkan kerugian material pluhan juta rupiah.
Kepala BPBD Kudus Bergas Catursari Pananggungan mengatakan, kebarakan tersebut bermula ketika sejumlah warga melihat ada asap mengepul dari bagian belakang rumah korban. Mengetahui ada api yang menjalar, warga langsung berkumpul untuk bersama-sama memadamkan api.
”Karena lokasi berada di kawasan padat penduduk, warga langsung berusaha untuk memadamkan api agar tidak menjalar ke rumah lain,” kata Bergas.
Tak selang lama, mobil pemadam kebakaran tiba di lokasi kejadian. Dengan dibantu warga, pemadaman pun dilakukan hingga akhirnya api bisa dikendalikan.
“Petugas damkar dibantu warga sekitar berusaha untuk melakukan pemadaman,” jelasnya.
Akibat dari kejadian itu, dapur berukuran 4 x 5 meter persegi luluh lantah dilalap Si Jago Merah. Menurut Bergas, kebakaran tersebut diduga akibat pemilik rumah lupa mematikan tungku yang ada di dapur sehingga apinya melalap perabotan rumah yang lain.
Bersama warga, petugas BPBD, juga ikut membantu membersihkan puing-puing sisa kebakaran. “Personel yang terlibat damkar pemkab, damkar BPBD, relawan FRPB, BPBD Kudus dibantu warga,” tandasnya.
Suarabaru.id