TEGAL – Dinas Koperasi UKM dan Perdaganggan (Dinkop UKM dan Perdagangan) Kota Tegal dalam waktu dekat ini akan melakukan pengecekan terhadap makanan. Hal itu dilakukan dalam rangka menjelang bulan Ramadan dan Lebaran.
Menurut Kepala Dinkop UKM dan Perdagangan, Khaerul Huda, kemarin, upaya tersebut dilakukan untuk menindaklanjuti arahan Wali Kota Tegal, Dedy Yon Supriyono guna memastikan masyarakat membeli makanan dalam kondisi layak dan tidak kadaluarsa. “Selain itu, kami juga akan mencermati harga-harga barang kebutuhan pokok, dan bekerja sama dengan pihak-pihak terkait,” katanya.
Dia mengemukakan, sesuai rencana pihaknya bersama Tim Pengendali Inflasi Daerah (TPID) akan mengadakan rapat koordinasi dalam waktu dekat. Yakni, untuk memastikan ketersediaan dan harga bahan pokok yang terjangkau. Bahkan, apabila diperlukan pihaknya akan mengadakan operasi pasar di bulan Ramadan 2019.” Kami mengimbau kepada masyarakat Kota Tegal agar bijak dalam berbelanja untuk tidak melakukan pembelian yang tidak berlebihan,” ujarnya.
Sebelumnya, DPRD Kota Tegal meminta Pemkot Tegal untuk melakukan antisipasi terhadap kenaikan harga sembako menjelang bulan Ramadan tahun 2019. Sebab, berdasarkan kebiasaan, setiap menjelang Ramadan dan Idul Fitri harga sembako sering melambung. Hal itu disampaikan Wakil Ketua DPRD, Anshori Faqih.
“Meski ketersediaan stok sembako di pasaran aman atau tersedia cukup, namun perlu adanya antisipasi lonjakan harga. Sebab, dimungkinkan ada pihak-pihak tertentu yang memanfaatkan momen, sehingga harga jadi mahal, inilah yang harus diantisipasi,” tegasnya.
Menurut dia, pihak terkait seperti Disperindag dan lainnya harus rajin turun ke lapangan untuk melakukan pengecekan, baik ke pasar-pasar tradisional maupun pasar moderen. Selain itu, Komisi II DPRD yang juga membidangi masalah tersebut perlu dilibatkan oleh OPD terkait untuk melakukan sidak bersama-sama ke lapangan.(SuaraBaru.id/Hoed)