TEMANGGUNG– Tim pengawas dan evaluasi (Wasev) dari Inspektorat Pusat Teritorial Angkatan Darat ( Pusterad) TNI AD yang dipimpin Brigadir Jenderal TNI Joko Warsito meninjau pelaksanaan TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) reguler 104 di Desa Tlahab, Kecamatan Kledung, Kabupaten Temanggung.
”Kunjungan tim Wasev Pusterad TNI AD ke lokasi TMMD reguler 104 di Desa Tlahab ini, untuk melihat secara nyata pelaksanaan TMMD ini sesuai dengan rencana dan diharapkan selesai tanpa menyisakan pekerjaan,” kata Ketua tim Wasev Pusterad TNI AD, Brigjend TNI Joko Warsito.
Joko Warsito mengatakan, program TMMD harus berjalan sesuai rencana dengan tujuan akhir untuk meningkatkan kesejahteran rakyat. Selain itu, juga untuk memantapkan kemanunggalan TNI dengan rakyat guna menunjang stabilitas nasional.
Menurutnya, program TMMD tersebut harus diarahkan untuk mendorong peningkatan ekonomi masyarakat, meningkatnya kesehatan lingkungan. Juga untuk memantapkan kerukunan antarumat beragama dalam rangka mencegah terjadinya konflik yang berbau sara, radikalisme, terorisme dan intoleransi.
“Kegiatan ini juga untuk mendorong masyarakat desa untuk berkreasi dan berinovasi dalam berbagai usaha sesuai potensi desa agar hidupnya makin sejahtera,” katanya.
Ia menambahkan, TMMD merupakan salah satu wujud operasi bakti TNI, yang merupakan program terpadu lintas sektoral antara TNI dengan departemen, lembaga pemerintah nondepartemen dan pemerintah daerah.
Joko mengatakan, program TMMD harus berjalan sesuai perencanaan, persiapan hingga pelaksanaan sehingga hasilnya berkualitas baik sasaran fisik maupun nonfisik. Sehingga, berbagai sasaran proyek yang dikerjakan berdampak positif untuk meningkatkan taraf perekonomian masyarakat dan hidupnya semakin sejahtera
Ia menilai, pelaksanaan TMMD regule 104 di Desa Tlahab yang dilaksanakan sejak 26 Februari kemarin sudah berjalan cukup baik dan sesuai rencana, baik fisik maupun non fisik.
“Diharapkan, seluruh sasaran yang dikerjakan bisa diselesaikan secara tuntas tepat waktu dan tepat mutu guna meningkatkan kesejahteraan masyarakat, “ harapnya.
Sementara itu, Komandan Kodim 0706/ Temanggung, Letkol (Inf) AY David Alam selaku Komandan Satgas TMMD ke-104 dalam paparannya menjelaskan, program TMMD di Desa Tlahap menggarap pekerjaan membuat jalan lingkar menuju objek wisata Posong. Penggarapan menggunakan blok trasah jalan sepanjang 1.431 meter, kemudian pembuatan talud di enam titik, tujuh unit gorong-gorong, satu titik drainase air dan rehab empat buah rumah tidak layak huni.
“Selain kegiatan fisik, kami juga melaksanakan sasaran non fisik berupa penyuluhan tentang kenakalan remaja, bela negara, pencegahan pernikahan dini, pengelolaan sampah, kesehatan masyarakat, pertanian dan perkebunan, penyuluhan tentang HIV/AIDS, narkoba dan pemutaran film layar tancap,” imbuhnya.
Suarabaru.id/yon