blank
Kabupaten Magelang melawan Corona. Foto: Ilustrasi

MAGELANG (SUARABARU.ID) – Jumlah pasien dengan pengawasan (PDP) yang dinyatakan sembuh dari Covid-19 di Kabupaten Magelang terus meningkat. Hampir setiap hari ada PDP yang kondisinya membaik, sehingga diperbolehkan pulang dari rumah sakit.

blank
Juru Bicara Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Kabupaten Magelang, Nanda Cahyadi Pribadi. Eko Priyono

Hingga Sabtu (18/4) tercatat ada 60 PDP yang sembuh. “Total PDP yang sembuh di Kabupaten Magelang ada 60 orang. Hal ini tentu bagus. Kami berharap hal ini akan terus terjadi, dengan semakin banyak PDP yang sembuh,” kata Juru Bicara Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Kabupaten Magelang, Nanda Cahyadi Pribadi.

Disebutkan, hingga saat ini jumlah PDP tercatat ada 31 orang. Rinciannya 27 PDP lama bertambah enam PDP baru. Namun dikurangi dua PDP yang sembuh. Untuk PDP yang saat ini belum sembuh dirawat di sejumlah rumah sakit,yakni di RSUD Tidar Kota Magelang, RSUD Muntilan, RST dr Soedjono dan RSJ Prof Soerojo Magelang.

Sementara itu untuk orang dalam pemantauan (ODP), saat ini bertambah 18 orang dari sebelumnya 199 orang. Namun ada lima ODP yang dinyatakan lulus pantau. Total ODP hingga hari ini berjumlah 212 orang.

Sedangkan jumlah terkonfirmasi positif covid-19 tinggal tujuh orang. Untuk yang terkonfirmasi positif itu sebenarnya ada tambahan satu orang, namun diketahui positif setelah yang bersangkutan meninggal. Sebelumnya,  almarhum statusnya masih PDP. “Untuk yang positif ada dua orang yang sembuh,” katanya.

Dia kembali mengingatkan warga atas imbauan Bupati Magelang Zaenal Arifin yang minta agar bersama-sama memutus penyebaran covid-19 dengan tetap tinggal di rumah, menjaga jarak minimal satu sampai dua meter, menunda mudik, selalu mencuci tangan dengan sabun, menjaga daya tahan tubuh, mengonsumsi makanan bergizi, olah raga yang cukup dan minum vitamin. Kemudian bekerja, belajar, beribadah di rumah dan selalu menggunakan masker.

Eko Priyono-trs

 

 

 

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini