blank
Kapolres Kebumen AKBP Rudy Cahya Kurniawan secara simbolis menerima bantuan 26 unit wastafel portable dari Pemimpin Cabang BRI Lutfi Anggriawan (Foto:SB/Ist)

KEBUMEN (SUARABARU.ID) – Polres Kebumen menerima bantuan 26 unit wastafel portable untuk cuci tangan dari Bank BRI Cabang Kebumen.

Secara simbolis bantuan itu diserahkan Pimpinan Cabang BRI Lutfi Anggriawan kepada Kapolres Kebumen AKBP Rudy Cahya Kurniawan setelah pelaksanaan apel pagi di depan Mapolres Kebumen, Senin (13/4).

Kapolres AKBP Rudy Cahya Kurniawan mengungkapkan, wastafel itu nantinya akan dipasang di Polsek jajaran di ruang pelayanan publik sehingga bisa dimanfatkan oleh masyarakat.

blank
Bantuan wastafel portabel untuk cuci tangan bagi 26 Polsek di Kebumen langsung didistribusikan Senin 13/4.(Foto:SB/Ist)

“Kami ucapkan terimakasih atas bantuannya. Semoga nantinya wastafel bantuan dari Bank BRI bisa bermanfaat luas bagi kami dan masyarakat,” ujar AKBP Rudy.

Menurut Kapolres, saat ini cuci tangan harus menjadi kebutuhan masyarakat di tengah pandemi Corona Covid-19.

Dengan adanya pembagian wastafel dari Bank BRI diharapkan dapat ikut membantu memutus mata rantai penularan Corona di daerah Kebumen.

Komper Wardopo

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini