SEMARANG (SUARABARU.ID) – Penyerang PSIS Semarang Septian David Maulana siap menjalankan program yang diberikan oleh tim pelatih. Dia menilai keputusan manajemen meliburkan semua pemain sangat baik. Bagaimanapun, kesehatan yang paling penting. Apalagi saat ini tengah dilanda wabah Covid-19.
”Keputusan manajemen harus disikapi dengan bijak. Saya pribadi dan seluruh pemain mendukung kebijakan ini karena menyangkut masalah kesehatan. Yang terpenting saat ini menjaga kebugaran dan imunitas. Semoga pandemi virus corona segera selesai,” ungkap Septian David, kemarin.
Sementara Pelatih PSIS Dragan Djukanovic meminta Wallace Costa dan kolega disiplin dalam menjalankan program latihan mandiri yang diberikan selama libur latihan dua pekan. Juru taktik asal Montenegro itu menitikberatkan program untuk menjaga kondisi fisik, stamina, dan ketahanan tubuh. Dia akan melihat kondisi para pemain jika nanti kembali berlatih bersama.
”Situasi sekarang sangat sulit di tengah wabah Covid-19. Karena itu, semua pemain harus benar-benar menjaga kebugaran tubuh. Kami memberi program lebih banyak pada fisik. Untuk teknik, tidak signifikan. Mungkin anak-anak bisa berlatih sendiri melalui sentuhan bola ringan,” ujar pria 50 tahun itu. Dia mengakui saat ini timnya dalam posisi grafik yang bagus.
Dengan berhentinya kompetisi ini, itu akan sedikit mempengaruhi Wallace Costa dan kawan-kawan. Namun, eks pelatih Borneo FC itu optimistis skuadnya bisa mempertahankan tren positif ini jika kompetisi kembali diputar. Dia mewanti-wanti agar semua pemain disiplin demi mempertahankan performa. (rr)