GROBOGAN (SUARABARU.ID)– Polres Grobogan melakukan sosialisasi penerimaan calon anggota Polri jalur Sekolah Inspektur Polisi Sumber Sarjana (SIPSS) Tahun 2020. Sosialisasi dilakukan di area Car Free Day, Minggu (19/1/2020).
Kegiatan ini dilaksanakan untuk mempromosikan kepada warga Kabupaten Grobogan, khususnya pada warga yang berminat mengikuti Seleksi Penerimaan Anggota Polri Tahun 2020. Hal itu seperti dipaparkan Kapolres Grobogan AKBP Ronny Tri, melalui Kasubbag Pers AKP Salamun.
BACA JUGA : Pedagang Pasar Induk Beri Bantuan untuk Korban Banjir
”Kami juga menyampaikan apa saja persyaratan untuk mendaftar sebagai calon anggota Polri jalur SIPPS ini. Dengan harapan, animo masyarakat yang ingin menjadi anggota Polri akan lebih banyak,” kata AKP Salamun.
Pendaftaran calon anggota Polri jalur SIPPS ini dibuka 6-24 Januari 2020. Pada pendaftaran jalur ini, hanya dikhususkan bagi lulusan D-IV, S1 maupun S2. Pendaftaran juga bisa dilakukan secara online di website resmi Polri.
Apresiasi
Kegiatan sosialisasi ini sendiri mendapat apresiasi dan sambutan dari para pengunjung CFD. Yang unik, sosialisasi ini langsung dilakukan para personel Polres Grobogan, khususnya Polwan.
Yani, misalnya. Warga Purwodadi ini sangat antusias saat mendapatkan penjelasan langsung dari personel Polres Grobogan. Menurut dia, dengan penjelasan dan brosur yang diberikan petugas, dirinya menjadi paham tata cara pendaftarannya.
”Anak saya baru saja lulus sarjana dan memang dulu ingin jadi polisi, tapi dulu susah mendapatkan informasi. Baru tahu ternyata kalau masuk kepolisian bisa dari jalur sarjana juga. Insya Allah kalau jadi nanti, anak saya akan mendaftar,” katanya.
Hana Eswe/Riyan