Demak (SUARABARU.ID) – Lomba burung berkicau yang bertajuk Greenzoil cup mendapatkan animo yang luar biasa dari berbagai daerah. gelaran Greenzoil cup ini terselenggara di gantangan Tamansari bc Mranggen Demak,Minggu 03/11/2024. Sejak dikeluarkannya brosur dan diposting di media sosial, minat kicau mania untuk mendaftar sudah terasa begitu kuat, apalagi kemasan gelaran ini semua kelas tanpa potongan dan tanpa syarat, alias berapapun pesertanya hadiah utama keluar.
Lomba berlangsung sangat meriah dengan suasana kompetitif namun tetap tertib. Para peserta mematuhi aturan dan tata tertib yang diterapkan oleh panitia. Beberapa kelas terlihat penuh, terutama di kelas Murai Batu, Cucak Ijo, dan Murai Muda. Meski sempat turun hujan di tengah lomba, hal ini tidak menyurutkan semangat para peserta. Justru, setelah hujan reda, suasana menjadi lebih sejuk, dan ketegangan persaingan pun sedikit mereda.
Kelas Murai Batu menjadi daya tarik tersendiri bagi para peserta. Kelas ini diisi oleh burung-burung dengan nama beken di dunia ekor panjang, seperti Arnold milik Putra Ragil BF, Jetli milik Iwan Terang Motor 92, N-Max milik Bobby Rent Car, Rubicon milik Febri Iclik Gank, dan Mendoan dari Neyra SF, serta masih banyak lagi. Di kelas utama dengan tiket Rp 560 ribu, Murai Batu Arnold tampil mengesankan. Gaya khasnya yang hepi ngeplay, diiringi variasi irama lagu yang memukau dan diakhiri dengan pukulan panjang yang kuat, membuat Arnold berhasil menaklukkan lawan-lawannya dan meraih juara satu di kelas utama.
Sementera di kelas Kenari Standart bebas Kawan Chicken menorehkan prestasi yang gemilang, lewat gaco-gaconya seperti, Nemu, Gisel dan Braja, bahkan tak tanggung-tanggung dalam satu kelas, kawan Chicken dapat menempatkan para gacoannya di posisi juara satu, dua dan tiga. Ini sungguh merupakan pencapaian yang luar biasa dalam kancah burung Kenari.
Hadir dalam kesempatan ini Agus, distributor Greenzoil yang bermarkas di Indra Jaya Sakti Motor (IJSM) Mranggen Demak, yang secara langsung menyerahkan trofi kepada sang juara. Agus berharap, selain untuk memperkenalkan produk Greenzoil dan IJSM, lomba ini juga bisa menjadi ajang silaturahmi bagi para kicau mania, khususnya di wilayah Mranggen Demak. Ia berharap hubungan antar komunitas kicau mania semakin erat dengan adanya lomba seperti ini, harap dia.
Tim juri dari BnR yang bertugas dalam lomba ini bekerja dengan baik dan penuh kedisiplinan, memastikan bahwa penilaian berlangsung adil dan profesional. Hal ini mendapat apresiasi dari peserta yang merasa puas karena burung-burung mereka mendapat perhatian yang cermat dari para juri. Sementara Siswanto, owner gantangan Tamansari bc, mengucapkan terima kasih sebesar-besarnya kepada seluruh peserta yang telah hadir dan mendukung kesuksesan Greenzoil Cup ini. “Ke depan, Tamansari BC akan terus berusaha memberikan yang terbaik untuk para kicau mania,” ujar Siswanto.
Berikut Data Juara Lengkapnya :
Dwi_Prie