ilustrasi. Foto: dok PGN

JAKARTA (SUARABARU.ID) – PT PGN Tbk meningkatkan layanan digital aplikasi PGN Mobile agar memberikan kemudahan dan kenyamanan pelayanan bagi pelanggan Rumah Tangga dan Pelanggan Kecil (UMKM).

PGN Mobile versi terbaru kali ini dengan logo biru menjawab kebutuhan energi gas bumi secara lebih lengkap, mudah dan informatif.

Mulai saat ini, aplikasi PGN Mobile hanya dikhususkan untuk pelanggan Rumah Tangga dan Pelanggan Kecil. Aplikasi tersebut menjadi pelengkap layanan pemanfaatan gas bumi bagi 555.760 Rumah Tangga dan 2.017 Pelanggan Kecil/ UMKM.

“Pembaruan aplikasi PGN Mobile menjadi bagian dari target inovasi PGN melakukan digital transformation untuk memenuhi trend kebutuhan masyarakat yang ingin serba cepat dan digital. PGN Mobile pun akan terus dievaluasi dan dikembangkan seiring dengan bertambahnya pelanggan Rumah Tangga dan UMKM ke depan serta habit digitalisasi masyarakat yang ingin serba cepat dan lengkap,” ujar Group Head – Marketing, Sales and Customer Management PGN, Edi Armawiria, Senin 14 Oktober 2024.

Edi melanjutkan, revamping PGN Mobile mendukung proses pengembangan customer experience dan memperhatikan human centric needs khususnya pelanggan Rumah Tangga untuk kemudahan proses administrasi kepelangganan. Baik konten dan desain UI/UX tampilan aplikasi dalam PGN Mobile telah diperbarui agar memberikan excellent service kepada pelanggan.