WONOGIRI (SUARABARU.ID) – Kapolres AKBP Andi M Indra Waspada Amirullah, menegaskan, walau secara umum situasi aman, masyarakat hendaknya tetap meningkatkan kewaspadaan. Termasuk kewaspadaan terhadap pencurian motor (Curanmor) maupun tindak kriminalitas lainnya.
Penegasan orang nomor satu di jajaran kepolisian Wonogiri ini, Jumat (18/8), disampaikan saat menggelar tatap muka dengan jajaran Forkompimcam beserta para tokoh masyarakat (Tomas) dan tokoh agama (Toga) di Kecamatan Giriwoyo, Kabupaten Wonogiri.
Pada bagian lain penegasannya, Kapolres, minta agar para orang tua selalu mengawasi anak-anaknya, agar tidak terjerumus ke pda perilaku kenakalan remaja dan pergaulan bebas.
Di musim kemarau, kewaspadaan terhadap bahaya kebakaran perlu ditingkatkan. Termasuk ancaman kebakaran hutan dan lahan (Karhutla). ”Jangan bakar-bakar yang bisa memicu terjadinya musibah kebakaran,” tegas Kapolres.
Ikut serta dalam acara tersebut, Dandim 0728/Wonogiri Letkol (Inf) Deni Oktavianto, bersama sejumlah Pejabat Utama (PJU). Dandim, dalam sambutannya, minta, agar masyarakat bijak dan cerdas dalam menyikapi kemajuan teknologi.
Utamanya terhadap dampak negatifnya. Jangan ada yang memanfaatkan untuk menghasut dan melakukan provokasi, dengan ikut menyebarkan informasi yang belum tentu benar. ”Semua informasi harus diteliti dulu kebenarannya. Jangan ditelan mentah-mentah,” tandas Dandim.
Kata Dandim, empat pilar yang terdiri atas Polri, TNI, Pemerintah dan Masyarakat, harus selalu mengingatkan kepada para pemuda dalam bersosial-media. Agar bersikap cerdas dan bijak dalam mencerna informasi.
Bambang Pur